Syekh Ali Jaber: Naudzubillah! Jangan Sampai Sholat Seperti Ini, Bisa-bisa Sholatnya Tidak Diterima

23 Mei 2022, 21:52 WIB
Syekh Ali Jaber katakan jangan ke dukun jika kena gangguan santet. /

PORTAL SULUT – Syekh Ali Jaber memaparkan agar hindari sholat seperti ini.

Bahkan sholat seperti ini sering terjadi di sekitar kita. Tanpa sadar, Allah tidak menerima sholat tersebut.

Syekh Ali Jaber lebih lanjut membedakan antara orang yang mengerjakan sholat dan yang mendirikan sholat.

Lebih jauh lagi sholat seperti ini disebut naudzubillah oleh Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: Begini Cara Ukur Tekanan Darah Sendiri Yang Benar di Rumah

Almarhum lalu mencontohkan dua orang yang sholat di shaf pertama.

Mereka berdua sama-sama rukuk, sama-sama sujud, sama-sama membaca Al-Quran.

Namun ironisnya, satu di antara dua orang tersebut sholatnya diterima Allah, sedangkan satu lagi tidak.

Baca Juga: Sakit Kepala, Sakit Dada, Sakit Apapun 1 Surah Ini Obatnya, Syekh Ali Jaber: Tak Perlu Ustadz atau Kyai

Lantas apa sebabnya salah satu orang tersebut tidak diterima?

“Karena satu menghadap Allah dengan hatinya, satu menghadap Allah hanya dengan fisiknya,” ujar almarhum.

Hal tersebut sebagaimana dinukil portalsulut.com dari Youtube VDVC religi, judul “Keutamaan Sholat” diakses 30 Maret 2022.

Baca Juga: Kalau Merasakan Tanda-Tanda Ini Cepat Tinggalkan Dosa, Ustadz Adi Hidayat: Pertanda Allah Masih Mencintaimu

Sesungguhnya Syekh Ali Jaber tengah menegur orang yang sholat dalam keadaan terburu-buru.

Kemudian Syekh Ali Jaber mengisahkan pengalamannya melihat orang yang sangat terburu-buru menyelesaikan sholat.

“Saya melihat gerakan sholatnya. Subhanallah. Bukan Subhanallah, (tapi) naudzubillah, luar biasa cepat,” tutur Syekh Ali Jaber.

Dalam pendapat almarhum, sholat seperti ini seolah-olah sedang berkompetisi.

Dengan satir Syekh Ali Jaber menganalogikan kalau sholat begini mengisyaratkan akan ada yang jadi juara.

Baca Juga: Cara Membayar Lunas Hutang Sholat Selama 10 Tahun, Gus Baha Bilang Lakukan 2 Hal Ini

Seolah-olah siapa yang paling cepat selesai sholat bakal menerima juara satu.

Hal ini justru bakal membuat sholat kita tidak terasa nikmat, karena terlalu tergesa-gesa.

Memang tidak ada perintah dari Allah dan Rasulullah untuk sholat secara khusyuk.

Tapi sholat yang khusyuk kata Syekh Ali Jaber, adalah sholat yang tenang dan tenteram.

Lalu Syekh Ali Jaber mencontohkan di zaman nabi Muhammad, ada seorang yang masuk masjid lalu menunaikan sholat.

Baca Juga: Gus Baha Ijazahkan Amalan Ringan Anti Kefakiran dan Kemiskinan, Ucapkan Hal Sederhana Ini

Seusai sholat, orang tersebut pun hendak mencium tangan Rasulullah. Tapi malah disuruh sholat dulu oleh Rasulullah.

Orang tersebut kembali berdiri untuk sholat, lalu datang lagi untuk mencium tangan Rasulullah.

Tapi Rasulullah malah menyuruh orang tersebut untuk sholat. “Sholat dulu, kamu belum sholat.”

Sampai tiga kali orang tersebut sholat. Akhirnya ia berkata. “Mohon maaf ya Rasulullah. Saya tidak tahu selain ini, sholatku. Bagaimana?”

Kata Rasulullah, bila sholat, berdirilah dengan tenang. Sebagaimana tidak sah sholat tanpa Al-Fatihah, tidak sah pula sholat tanpa ketenangan.

Demikianlah penjelasan Syekh Ali Jaber soal sholat yang tidak diterima oleh Allah.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler