Ledakan Bom Istanbul Bangkitkan Trauma: Saya Merasa Lumpuh karena Takut

- 14 November 2022, 20:26 WIB
Foto dokumentasi kerusakan yang ditimbulkan oleh ledakan di pusat Kota Istanbul Turki enam tahun yang lalu tepatnya Sabtu 10 Desember 2016 lalu. Minggu 13 November 2022 pukul 16.20 waktu setempat, Istanbul  kembali diguncang bom.
Foto dokumentasi kerusakan yang ditimbulkan oleh ledakan di pusat Kota Istanbul Turki enam tahun yang lalu tepatnya Sabtu 10 Desember 2016 lalu. Minggu 13 November 2022 pukul 16.20 waktu setempat, Istanbul kembali diguncang bom. /Anatara/

PORTAL SULUT - Serangan bom di Istanbul, Minggu 13 November 2022, membangkitkan trauma sejumlah warga Turki.

Sebelumnya, serangan bom kerap terjadi di Turki pada 2015-2017. Korban tewas mencapai ratusan orang pada saat itu.

Serangan bom sudah jarang terjadi dalam beberapa tahun terakhir, itulah sebabnya orang-orang di dekat lokasi pengeboman merasa sangat terkejut.

 Baca Juga: Amalan Doa Singkat agar Rezeki Lancar, Ustadz Adi Hidayat: Baca di Hari Jumat

“Saya merasa lumpuh karena takut bagaimana saya akan keluar,” tulis Ziya Aydi, seorang mahasiswa doktoral, di Twitter, dikutip dari New York Times.

Dia mengatakan, ledakan itu telah menghidupkan kembali ingatan akan gelombang serangan bertahun-tahun yang lalu.

Sekitar pukul 16.20. Minggu waktu setempat, ledakan besar mengguncang jalan dan letuoan api membumbung.

Ambulans dengan sirene meraung bergegas ke daerah itu ketika pasukan keamanan menutup lokasi ledakan. Helikopter polisi berputar-putar di atas kepala.

“Saya pertama kali mengira itu adalah ledakan gas alam,” kata Serhat Sen (30), seorang komisaris real estat yang mengendarai sepeda motornya sekitar setengah mil dari lokasi.

“Orang-orang ketakutan, menangis, melarikan diri dengan putus asa,” tambah Sen.

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: New York Times AP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x