Terselip Lidah, Mantan PM Inggris Sebut Vladimir Putin Pemimpin yang Menginspirasi

- 24 September 2022, 11:36 WIB
Mantan Perdana Menteri Inggris Boris Johnson memuji Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai pemimpin yang menginspirasi.
Mantan Perdana Menteri Inggris Boris Johnson memuji Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai pemimpin yang menginspirasi. /Reuters

PORTAL SULUT - Mantan Perdana Menteri Inggris Boris Johnson memuji Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai pemimpin yang menginspirasi.

Tentu saja, pernyataaan Boris Johnson itu hanyalah terselip lidah. Namun hal tersebut membuatnya kembali diolok oleh beberapa pengguna internet.

Menurut LADbible, silap lidah Boris Johnson bisa menjadi pernyataan terbesar di tahun ini, terlepas mantan perdana menteri ini berbuat kesalahan lain selam karier.

Baca Juga: Vampir di Dunia Nyata, Burung Mungil Ini Pemakan Darah

Dalam sebuah pertemuan di parkemen, alih-alih menyebut Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy, ia malah memuji Vladimir Putin.

Ada beberapa komentar yang beredar di media sosial yang menyebut kesalahan tersebut sebagai kesalahan Freudian.

Dengan kata lain, kesalahan verbal yang dianggap sebagai bagian dari pikiran bawah sadar.

Baca Juga: Tindikan Hidung yang Hilang Lima Tahun Lalu Akhirnya Ditemukan di Tempat Tak Terduga: Paru-paru!

Mengutip Sky, Kesalahan tersebut terjadi saat pembicaraan tentang perang di Ukraina, Johnson mengatakan penting untuk "menggandakan pertahanan kita terhadap Ukraina" jika Putin menggandakan "agresinya".

Ketika dia menyebutkan alasan mengapa serangan balik Ukraina terbukti berhasil, dia secara tidak sengaja berterima kasih kepada Putin, sebelum dengan cepat mengoreksi dirinya sendiri dan berterima kasih kepada Zelenskyy.

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: Sky LAD Bible


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah