Tak Hanya Sebagai Bumbu Dapur, Inilah 8 Manfaat Buah Pala Baik Untuk Kesehatan Tubuh

- 28 Februari 2023, 00:25 WIB
Ilustrasi Tak Hanya Sebagai Bumbu Dapur, Inilah 8 Manfaat Buah Pala Baik Untuk Kesehatan Tubuh
Ilustrasi Tak Hanya Sebagai Bumbu Dapur, Inilah 8 Manfaat Buah Pala Baik Untuk Kesehatan Tubuh /Pixabay/nandhukumar

Selain itu pala dikenal sebagai bahannya efektif untuk mengobati depresi dan kecemasan, karena minyak esensial cenderung mengurangi kelelahan dan stres juga pala dikenal dapat membantu konsentrasi.

  1. Mencegah Insomnia

Susah tidur atau insomnia bisa diatasi dengan rebusan buah pala.

Buah pala mengandung magnesium yang tinggi, magnesium adalah mineral penting dalam tubuh untuk mengurangi ketegangan saraf.

Pala bahkan dapat merangsang pelepasan serotonin yaitu hormon yang menciptakan rasa rileks, sehingga membantu seseorang menghilangkan insomnia atau kegelisahan di malam hari.

Kamu juga bisa menambahkan sejumput pala ke segelas susu hangat lalu meminumnya sebelum tidur.

  1. Mengurangi Rasa Sakit

Pala mengandung banyak minyak atsiri esensial.

Baca Juga: Daripada Skincare Mahal Mending 2 Herbal Ini, dr. Zaidul Akbar: Glowing Alami Cantik Berseri

Salah satu komponen pada buah pala mirip dengan mental yaitu sama-sama mampu menghilangkan rasa sakit secara alami, menurut salah satu buku tentang kesehatan menyebutkan kandungan minyak atsiri pada pala memiliki sifat anti-inflamasi yang membuatnya berguna untuk mengobati sendi dan otot dengan beberapa tetes minyak esensial dapat mengobati peradangan pembengkakan nyeri sendi nyeri otot dan luka.

  1. Mengatasi Masalah Pencernaan

Pala diketahui memiliki kandungan serat yang dapat membantu masalah pencernaan seperti diare sembelit dan perut kembung.

Serat yang terkandung pada buah pala dapat merangsang proses pencernaan dengan mendorong gerakan peristaltik pada otot polos usus, selain itu merangsang sekresi berbagai cairan lambung dan usus yang memudahkan proses pencernaan.

Halaman:

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah