Ginjal Bisa Tergerus Jika Konsumsi Minuman ini Saat Makan, dr Zaidul Akbar Sarankan Tips ini!

- 13 Agustus 2022, 08:44 WIB
Dr Zaidul Akbar
Dr Zaidul Akbar /Tangkapan Layar/Youtube dr Zaidul Akbar Official


PORTAL SULUT - Tidak semua makanan atau minuman itu sehat, apalagi jika dipadukan.

Dalam kesehatan ada beberapa makanan atau minuman yang tidak boleh dikonsumsi secara bersama.

Seperti yang akan dijelaskan dr Zaidul Akbar tentang minuman yang tidak boleh dikonsumsi saat makan karena akan membuat ginjal sehat bermasalah.

Baca Juga: 4 Rempah Ini Bisa Atasi Jantung Bermasalah, dr Zaidul Akbar Sarankan Coba Diresep!

Bahkan dr Zaidul menganjurkan jika ingin konsumsi makanan baiknya mengikuti petunjuk-petunjuk ini agar ginjal tetap sehat.

Untuk itu, menjaga kesehatan ginjal adalah hal yang sangat penting dalam tubuh, nah ada beberapa hal yang harus dihindari agar ginjal tidak rusak dan tergerus.

Karena, jika ginjal rusak dan tidak berfungsi, biasanya dokter akan menganjurkan untuk cuci darah bila ginjal sudah rusak.

Organ ginjal berfungsi menyaring racun dan kotoran dalam tubuh dan karena kerusakan ginjal akan membuat kotoran dan racun menumpuk dalam tubuh dan hal itu sangat berbahaya.

Dikutip Chanel YouTube  bisikan.com, menurut dr Zaidul Akbar menjelaskan, ada banyak hal yang menyebabkan seseorang mengalami penyakit ginjal.

Penyebabnya mulai dari tekanan darah, tinggi, riwayat penyakit diabetes, tentu adanya gangguan pada penyaringan ginjal.
Bahkan hingga riwayat keluarga dengan batu ginjal atau ginjal polikistik.

Tidak hanya itu, gaya hidup yang kurang sehat seperti terlalu banyak mengonsumsi alkohol, kurang berolahraga bisa jadi pemicu.

Memiliki pola makan tinggi garam dan gula serta jarang mengonsumsi air putih menjadi pemicu lain mengalaminya.

Selain itu ada satu faktor yang bisa di sebabkan ginjal kita bermasalah yaitu dengan minuman satu ini.

Dokter Zaidul Akbar mengungkapkan minum es salah satu penyebab ginjal bermasalah.

Dokter Zaidul Akbar menyarankan agar jangan konsumsi minuman tersebut setelah makan.

Orang-orang yang rutin banget minum air es lama-lama ginjalnya bisa tergerus, apalagi yang paling parah itu minum di waktu makan.

Jadi disaat sensasi dingin itu mulai muncul sebaiknya jangan konsumsi yang dingin-dingin, dokter Zaidul Akbar menganjurkan lebih baik minum air hangat atau air normal.

Baca Juga: Ingin Rezeki Lancar, Jangan Lakukan 8 Hal Ini!

Minum air dingin akan menyebabkan rasa nagih lagi di badan kita, selain itu dokter Zaidul Akbar menyarankan sebaiknya jangan minum waktu makan.

Minum sebelum dan setelah makan minum itu bisa kita kasih jarak 15/30 menit sebelum makan minum air itu lebih baik.

Air hangat atau air yang suhu normal itulah tips agar ginjal kita selalu sehat dan terhindar dari segala masalah.

Anda bisa mencoba dan memulai tips ini agar ginjal dan tubuh kita selalu sehat, kata dokter Zaidul Akbar.

Jika ginjal sehat maka aktifitas organ tubuh akan selalu lancar dan bisa terhindar dari masalah kesehatan lainnya.***

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah