Mengenal Penyakit Asma Bronkial Serta Penyebabnya…

2 April 2024, 14:45 WIB
Ilustrasi/Mengenal Penyakit Asma Bronkial Serta Penyebabnya… /Unsplash/Towfiqu barbhuiya

PORTAL SULUT – Berikut ini akan dibahas penyebab penyakit asma bronkial.

Asma bronkial merupakan salah satu jenis asma yang paling umum terjadi dengan peradangan pada saluran bronkus dan menyebabkan produksi lendir berlebih.

Pembengkakan pada bronkus ditambah lendir yang berlebihan pada paru-paru menyebabkan saluran napas tersumbat, sehingga penderitanya akan mengalami kesulitan bernapas.

Baca Juga: Idul Fitri 2024 jadi Momen Berkah 8 Zodiak Ini! Mereka akan Mendapat Banyak Rezeki di Hari Raya Nanti

Penyakit ini tidak dapat disembuhkan namun gejalanya dapat dikendalikan agar tidak kambuh dengan melakukan berbagai terapi.

Penyebab penyakit asma bronkial dapat dipicu oleh berbagai faktor.

Dilansir Portal Sulut dari channel YouTube Sehat Secara Alami, berikut adalah penyebab penyakit asma bronkial.

1. Asap rokok

Perokok aktif maupun pasif dapat mengalami penyakit asma bronkial kapan saja akibat operan senyawa berbahaya dari asap rokok yang dihirup.

Selain asap rokok, berbagai zat racun dari polusi, asap kendaraan, debu, hingga parfum atau wewangian yang bertebaran di udara juga dapat meningkatkan risiko seseorang mengalami ciri-ciri asma.

Baca Juga: Agar Bunda dan Si Kecil Tetap Sehat, Hal Ini Sebaiknya Dihindari Saat Menyusui

2. Infeksi virus

Infeksi berbagai jenis virus pada saluran pernapasan atas dapat menyebabkan seseorang terkena asma, bahkan asma dapat beresiko kambuh berulang kali.

Karena itulah jangan pernah sepele jika anda menderita penyakit pilek atau flu, apalagi jika sampai pernah mengalami pneumonia karena virus yang menyerang dapat menyebabkan peradangan pada bronkus.

3. Alergen

Salah satu penyebab seseorang terkena asma adalah karena adanya reaksi alergen terhadap alergen tertentu.

Beberapa orang dapat mengalami alergi jika di sekitarnya terdapat hewan tertentu, serbuk sari, jamur, hingga tungau.

Baca Juga: Sebelum Lebaran Tahun 2024, Inilah 5 Shio yang Bakal Mendapat Keberuntungan Besar

Karena itulah untuk mencegah terjadinya asma, orang yang mudah alergi harus menghindari lingkungan yang terdapat alergen di sekitarnya.

4. Faktor cuaca

Penyakit asma juga sangat dipengaruhi oleh cuaca, termasuk untuk cuaca yang dingin, berangin, hingga perubahan cuaca yang terlalu ekstrem.

Sebagai cara mencegah alergi dingin, penderita asma dapat memakai baju yang hangat dan menghindari keluar rumah atau beraktivitas di luar ruangan.

5. Olahraga

Banyak orang yang beranggapan penderita asma tidak boleh berolahraga agar asmanya tidak kambuh.

Baca Juga: Sebentar Lagi Libur Lebaran! Ini Tips untuk Mencegah Anak Sakit Saat Berlibur

Padahal olahraga yang tepat dan sesuai bisa membantu mencegah munculnya gejala penyakit asma.

Namun tentu saja jenis olahraga yang dilakukan perlu diperhatikan.

Penderita asma sebaiknya tidak melakukan aktivitas berat yang dapat membuat napas menjadi berat.

6. Stres berat

Banyak penyakit yang dapat muncul saat seseorang sedang mengalami stres.

Stres berat atau depresi dapat membuat pikiran tertekan, menyebabkan kondisi tubuh menjadi asam, dan menimbulkan berbagai gangguan pada organ tubuh.

Salah satu dampak dari stres adalah timbulnya penyakit asma, karena itu hindari stress agar kesehatan selalu terjaga.

7. Obat-obatan

Obat diproduksi dengan tujuan untuk membantu penyembuhan penyakit.

Namun beberapa jenis obat tertentu dapat menimbulkan efek samping, sehingga memicu penyakit lainnya muncul.

Baca Juga: Hoki Besar 5 Zodiak Ini! Mereka akan Banyak Uang dan Raih Keberuntungan Finansial Menjelang Lebaran 2024

Jenis obat seperti aspirin, betablocker, dan nsaid dapat memicu munculnya penyakit asma pada seseorang.

Itulah pembahasan mengenai penyebab penyakit asma bronkial.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler