Mujarab! 6 Bahan Alami Paling Ampuh Hilangkan Bau Badan

9 Februari 2023, 17:53 WIB
ilustrasi.Mujarab! 6 Bahan Alami Paling Ampuh Hilangkan Bau Badan / cookie_studio/freepik

PORTAL SULUT- punya masalah bau badan? Inilah bahan alami yang ampuh hilangkan bau badan secara alami.

Bau badan selain tidak nyaman juga dapat menurunkan rasa percaya diri dan tentunya mengganggu interaksi dengan orang sekitarnya.

Deodorant mungkin tidak membantu untuk sejumlah orang, terutama bagi mereka yang memproduksi keringat berlebih.

Baca Juga: 2 Bahan Herbal Bikin Wajah Kinclong, Putih Alami Tanpa Skin Care Ala Jurus Sehat Rasulullah

Bau badan disebabkan oleh bakteri jahat di kulit yang mengubah protein di keringat menjadi lebih asam, kedua disebabkan oleh perubahan hormon terutama hormon androgen yang dapat memberikan bau badan tidak sedap.

Kali ini saya akan membagikan tips menggunakan bahan-bahan alami yang ada di rumah kita yang dapat membantu mengurangi bau badan tidak sedap.

Seperti halnya yang dikutip portal sulut dari channel youtube Hidup Sehat TVOne, simak ulasannya sebagai berikut.

  1. Lemon

Lemon memiliki khasiat untuk menghilangkan bau badan secara alami dan sifat asam pada lemon akan mengembalikan PH kulit yang cenderung asam.

Dengan PH kulit yang tedung asam akan membantu untuk menghambat pertumbuhan bakteri jahat penyebab bau badan tidak sedap.

Yang perlu kita lakukan adalah kita belah lemon menjadi dua bagian lalu kita bisa gunakan air perasan lemon ke area kulit yang sangat banyak berkeringat atau menimbulkan bau badan yang tak sedap.

Diamkan selama 10 menit lalu bilas menggunakan air bersih.

  1. Kopi

Kita tahu bahwa kopi dapat menetralkan aroma tertentu, seperti halnya aroma minyak wangi kopi juga dapat membantu untuk menetralkan aroma yang tidak sedap dari bau badan.

Yang dapat kita lakukan adalah kita campurkan bubuk kopi ke dalam air rebusan teh lalu kita aduk kemudian kita bisa tambahkan sedikit minyak zaitun.

Aroma wangi dari kopi bisa menghilangkan bau tidak sedap dari badan setelah diaduk lalu oleskan racikan kopi dan teh beserta ampasnya ke area kulit yang memberikan aroma tidak sedap.

Biasanya di area ketiak diratakan dan didiamkan selama 20 hingga 30 menit lalu bilas menggunakan air bersih.

Baca Juga: Tes Kepribadian: 4 Posisi Tidur Ini Ungkap Ciri-ciri Kepribadian Kamu, Mana Posisi Favoritmu?

  1. Tomat

Tomat memiliki sifat antiseptik yang dapat membunuh bakteri penyebab bau badan tidak sedap.

Selain itu, tomat bisa mengecilkan pori-pori kulit sehingga mengurangi jumlah keringat yang keluar.

Caranya adalah anda bisa mengkonsumsinya langsung atau mengoleskan tomat ke area kulit misalnya ketiak untuk mengurangi bau badan yang tidak sedap sekaligus mengurangi produksi keringat lebih.

  1. Daun kemangi

Daun kemangi mengandung antiseptik yang dapat membantu untuk menghilangkan bakteri jahat penyebab bau badan tak sedap.

Wangi kemangi dapat anda gunakan untuk menghilangkan bau badan dengan cara menggunakannya dikonsumsi sebagai lalapan atau digunakan sebagai rebusan teh.

  1. Cengkeh

Cengkeh mengandung minyak atsiri yang secara alami dapat membantu mengurangi bau badan tak sedap.

Caranya adalah anda rebus cengkeh di dalam air panas selama 15 menit lalu anda bisa tambahkan madu dan konsumsilah sebanyak 2 kali sehari secara rutin.

Hal ini membantu anda untuk mengurangi bau badan yang tidak sedap.

Baca Juga: Atasi GERD atau Asam Lambung Hanya Herbal dari dr. Zaidul Akbar, Gampang Buatnya!

Selain menggunakan bahan-bahan tadi yang penting anda lakukan adalah melakukan mandi sebanyak dua kali sehari lalu gunakan sabun antiseptik dan keringkan badan keutamaan area yang paling banyak berkeringat dan menimbulkan bau tak sedap, gunakan bahan pakaian yang dapat menyerap keringat dengan baik.

Contohnya bahan katun selain itu hindari konsumsi makanan yang bisa memicu produksi keringat berlebih seperti masakan yang pedas, berlemak dan masakan yang berbau tajam contohnya yang mengandung bawang.

 

Demikianlah cara sederhana yang dapat anda lakukan untuk membantu menghilangkan atau mengurangi bau badan.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler