Segera Konsultasi ke Dokter Sebelum Terlambat, 8 Gejala Liver Anda Sedang Tidak Sehat Kata dr. Saddam Ismail

4 September 2022, 06:58 WIB
dr. Saddam Ismail /Tangkapan layar youtube.com / Saddam Ismail.

PORTAL SULUT — Spesialis Kesehatan dr. Saddam Ismail menjelaskan 8 tanda hati atau liver yang tidak sehat.

Fungsi hati atau liver adalah untuk metabolisme makanan dan mengeluarkan zat racun dari dalam tubuh.

Penyakit liver tentu tidak bisa dianggap enteng dan diabaikan begitu saja, karena bisa berakibat fatal.

Baca Juga: Dikira Hanya Flu Biasa Ternyata Gejala Awal HIV AIDS! Kenali 9 Gejala Awal HIV AIDS yang Mirip dengan Flu Ini

Jadi kali ini dr. Saddam Ismail berbagi 8 tanda yang bisa anda rasakan ketika anda memiliki masalah hati.

Sebagaimana dilansir portalsulut.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Saddam Ismail pada Minggu, 4 September 2022, berikut ulasannya.

1. Penyakit Kuning

Penyakit kuning ini yang terlihat kuning itu biasanya kulit ataupun selaput mata yang warna putih berubah sedikit kuning.

Ini diakibatkan karena bilirubin meningkat di dalam darah, kalau bilirubin meningkat di dalam darah ini bisa menandakan ada masalah peradangan, penyumbatan empedu dan masalah di hati ataupun liver.

2. Nyeri Perut Atas

Nyeri perut atas ini merupakan salah satu tanda hati ataupun livernya sedang bermasalah, sehingga jika mengalami nyeri di bagian liver sekaligus penyakit kuning, bisa jadi kalian sedang mengalami masalah pada liver.

Sebaiknya segera konsultasikan ke dokter agar segera dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

3. Kelelahan

Kelelahan bisa menjadi tanda hati ataupun livernya sedang bermasalah. Untuk mengetahuinya memang harus dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

4. Perut bengkak

Tiba-tiba perutnya bengkak atau buncit ini diakibatkan oleh namanya asites, asites itu penumpukan cairan di rongga perut mengakibatkan kebocoran cairan hati maupun dari usus.

Asites itu isinya cairan-cairan bukan lemak, kalau seandainya mengalami asites ini bisa menimbulkan keluhan sesak dan tidak nyaman.

Baca Juga: HIV AIDS Sudah Bersarang di Tubuh Jika Alami 6 Gejala Ini, Kenali Tanda Awal dan Gejalanya Sebelum Terlambat!

5. Urine Berubah Gelap

warna urine berubah gelap ataupun kecoklatan ini bisa menjadi salah satu tanda hati ataupun livernya sedang bermasalah.

Karena adanya bilirubin ataupun mioglobin pada urin, karena peningkatan bilirubin pada darah akibatnya disaring di ginjal lalu airnya dibuang di urin, itulah mengakibatkan adanya bilirubin di Urin.

6. Wasir ataupun ambeien

Orang yang mengalami kerusakan hati akibat sirosis ini akan mengalami ambeien atau wasir, karena pembengkakan pembuluh darah di anus.

Setiap orang kena wasir ataupun ambeien ini sakit hati ataupun liver, dan perlu dilakukan pemeriksaan tambahan.

7. BAB Pucat

bab pucat ini pengaruhnya sama bilirubin, normalnya kalau ada bilirubin di feses, feses kita akan warna kuning kecoklatan.

Kalau seandainya bilirubinnya kurang ataupun gak ada tentu perubahan warna feses bisa pucat.

Kalua fesesnya pucat bisa saja ini ada masalah di hati akibat infeksi ataupun karena sakit kuning.

8. Mudah Memar

Seseorang yang mudah memar di tubuhnya walau tidak mengalami jatuh atau terbentur tetapi muncul memar, bisa menjadi pertanda ada masalah pada liver.

Kemudian juga diikuti dengan penyakit kuning, rasa gatal di kulit, mudah lelah dan sebagainya ini merupakan salah satu tanda.

Nah itulah beberapa gejala jika liver/hati sedang tidak sehat dan harus berkonsultasi ke dokter yang untuk memastikannya.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler