Jangan Tidur di Sarung Bantal yang Sama 2 Hari Berturut-turut, Ini Alasannya!

3 Agustus 2022, 15:39 WIB
Sarung bantal harus rutin diganti minimal 2-3 kali seminggu./PIXABAY.com./Claudio_Scott./ /

 

PORTAL SULUT – Sebaiknya jangan tidur di sarung bantal yang sama 2 hari berturut-turut, ini alasannya.

Tempat tidur yang baru, segar, lengkap dengan sarung bantal yang bersih, tentunya memberikan rasa nyaman bagi kita.

Selain perasaan puas saat akan tidur dengan meletakkan kepala di atas sarung bantal yang telah dicuci sempurna, ada banyak alasan lain yang membuat kita harus menggantinya lebih rutin.

Baca Juga: BISA DIATASI! Ini Tanda dan Gejala Kemandulan Pada Pria dan Wanita

Lantaran sarung bantal bersentuhan langsung dengan kulit pada saat kita hendak tidur, maka para ahli medis menyarankan untuk menggantinya 2-3 kali per minggu.

Pertanyaannya, seberapa sering kamu mencuci sarung bantal milikmu?

Berapa lama kamu pernah tahan sarung bantal milikmu menjadi teman tidur tanpa menggantinya?

Berikut 4 alasan mengapa sarung bantal yang ada di tempat tidur kita harus rutin diganti, seperti disitat PortalSulut.Pikiran-Rakyat.com dari Bright Side:

1. Menarik tungau debu

Setiap malam, saat tidur, kamu memindahkan keringat, sisa riasan, dan 50 juta sel kulit mati ke seprai dan sarung bantal.

Keringat dan sel kulit mati menciptakan lingkungan yang sempurna untuk tungau debu yang memakannya dan berkembang biak.

Kalau jarang mengganti sarung bantal, kamu membuat dirimu sendiri terpapar tungau jahat yang mungkin berbahaya bagi kesehatanmu.

Baca Juga: 12 Cara Ampuh Mencegah dan Menurunkan Resiko Penyakit Jantung Menurut dr. Saddam Ismail

2. Bikin berjerawat

Menghapus riasan sebelum tidur adalah langkah penting untuk mendapatkan kulit yang bersih dan cantik.

Namun, meski concealer dan maskaramu sudah kelihatan terhapus, mungkin masih ada sisa produk riasan di wajahmu yang akan menempel di sarung bantal dan menetap di sana sampai kemudian dicuci.

Ditambah keringat dan minyak dari kulit tubuhmu, bakteri dan jamur mungkin berkembang, yang kemudian bisa mengiritasi kulit tubuhmu, membuatnya lebih rentan terhadap jerawat.

3. Merusak rambut

Kamu mungkin menghabiskan banyak uang untuk membeli sampo dan perawatan salon mahal, tapi kemungkinan besar, kamu tidak memperhatikan jenis sarung bantal yang kamu gunakan untuk tidur dengan baik.

Saat kamu berguling-guling ketika tidur, kain katun yang kasar pada sarung bantal bisa menimbulkan gesekan dan menyebabkan rambut rapuh.

Jika sarung bantal milikmu sudah terlalu lama dipakai, kamu mungkin meningkatkan risiko iritasi kulit di kulit kepala, yang pada akhirnya bisa memengaruhi kesehatan dan keindahan rambutmu.

4. Tidur terpengaruh

Baca Juga: 10 Cara Untuk Menjaga Kesehatan Ginjal, Nomor 9 Masih Sering Disepelekan

Kalau kamu jarang mengganti sarung bantal, gas yang dikeluarkan oleh semua kuman dan tungau debu di dalamnya bisa menyebabkan alergi dan sesak napas.

Saat kamu tidak bisa bernapas dengan baik, tidur pun terpengaruh, sehingga kamu merasa lelah di pagi hari.

Itulah 4 alasan mengapa sarung bantal di tempat tidur kita harus sering diganti, minimal 2-3 kali dalam seminggu.***

 

Editor: Adisumirta

Sumber: Bright Side

Tags

Terkini

Terpopuler