12 Cara Ampuh Mencegah dan Menurunkan Resiko Penyakit Jantung Menurut dr. Saddam Ismail

- 3 Agustus 2022, 15:33 WIB
12 Cara Ampuh Mencegah dan Menurunkan Resiko Penyakit Jantung Menurut dr. Saddam Ismail
12 Cara Ampuh Mencegah dan Menurunkan Resiko Penyakit Jantung Menurut dr. Saddam Ismail /Tangkap layar YouTube Saddam Ismail.



PORTAL SULUT - Ada 12 cara ampuh untuk mencegah dan menurunkan resiko penyakit jantung kata dr. Saddam Ismail.

Menurut dr. Saddam Ismail jantung sangat berperan penting terhadap hidup dan kesehatan tubuh.

Karena jantung ini berfungsi memompa darah keseluruh tubuh.

Baca Juga: Maag yang Sudah Menahun Sembuh dengan 4 Bahan Alami Ini, Tips Ala dr. Zaidul Akbar

Jadi menurut dr. Saddam Ismail jika jantung bermasalah maka akan gawat.

Namun ada beberapa cara ampuh untuk menjaga jantung dan menurunkan resiko penyakit jantung menurut dr. Saddam Ismail

Lantas apa saja cara mencegah dan menurunkan resiko penyakit jantung yang dimaksud dr. Saddam Ismail tersebut?

Dilansir Portalsulut.com di kanal youtube Saddam Ismail pada Rabu 3 Agustus 2022, berikut 12 cara ampuh mencegah dan menurunkan resiko penyakit jantung menurut dr. Saddam Ismail.

1. Makan makanan yang sehat

Menurut dr. Saddam Ismail makan makanan yang sehat untuk kesehatan jantung.

Baca Juga: Kenali Dirimu, Kamukah Pewaris Ilmu Rawarontek! Inilah 5 Tanda Weton Pewaris Ilmu Rawarontek

Makan makanan yang sehat ini merupakan salah satu cara untuk mencegah dan menurunkan resiko penyakit jantung.

Makanan yang sehat seperti ikan yang kaya omega 3, kacang seperti kacang almond, buah-buahan kaya akan antioksidan, dan sayur-sayuran yang kaya vitamin C.

2. Oahraga

dr. Saddam Ismail menjelaskan jika melakukan olahraga bisa meningkatkan kesehatan jantung, paru dan pembuluh darah.

Dengan aktif bergerak bisa menurunkan risiko terkena sakit jantung dan bisa mengendalikan tekanan darah.

Dapat juga menetralkan ataupun menurunkan kolesterol, menjaga berat badan ideal.

Baca Juga: Sayuran dan Buah Berwarna Merah ini Kaya Manfaat dan Baik Bagi Kesehatan

3. Menjaga berat badan ideal
 
Jika berat badan obesitas maka bisa meningkatkan resiko terjadinya penyakit kardiovaskuler yang termasuk juga sakit jantung.

Jadi jika berat badan berlebih dr. Saddam Ismail menyarankan jika sebaiknya diturunkan menjadi berat badan ideal.

Dengan cara merubah pola hidup sehat mengkonsumsi makanan sehat dan juga tingkatkan aktivitas untuk membakar kalori.

Maka dari itu jangan pernah berpikir gemuk itu sehat karena kelebihan berat badan bisa meningkatkan resiko penyakit apapun termasuk kardiovaskuler.

4. Cukupi kebutuhan air putih

Jika kebutuhan air putih bisa tercukupi maka cara kerja jantung juga akan baik.

Baca Juga: Inilah 7 Weton Wanita Idaman, Banyak Dikagumi Oleh Para Pria

Namun jika tidak tercukupi maka bisa membuat cara kerja jantung kurang maksimal.

5. Stres

Saat sedang stres tubuh akan mengeluarkan adrenalin sehingga jantung akan memompa darah lebih cepat.

Hal ini akan berbahaya jika dibiarkan terus terjadi.

Namun jika kita bisa mengelola stres dengan baik seperti saat stres kita bisa olahraga ataupun melakukan hal yang menyenangkan.

6. Rajin-rajin untuk mengontrol kesehatan ataupun cek kesehatan rutin.

Rajin-rajinlah mengontrol kesehatan atau cek kesehatan rutin seperti pemeriksaan fisik, pemeriksaan laboratorium misalkan untuk mengecek kolesterol, mengecek juga gula darah.

Baca Juga: 5 Weton Banjir Rezeki Sampai Akhir Hayat

Hal ini bisa menurunkan resiko terkena penyakit jantung ataupun bisa mencegah penyakit jantung.

Karena semakin dini ketahuan kondisi tidak sehat maka semakin bagus karena diharapkan bisa mendapatkan pengobatan ataupun penanganan yang tepat dan cepat.

7. Kenali gejala sakit jantung

Hal ini merupakan pencegahan dan bisa lebih waspada nanti ketika merasakan gejala-gejala sakit jantung tersebut.

Karena sudah mengenali gejala sakit jantung.

Baca Juga: Eyang Semar: 6 Tanggal Lahir Anak yang Akan Mengangkat Derajat Orang Tua

8. Hindari makanan tinggi lemak dan kolesterol

Jadi penting sekali dalam memilih makanan.

Dikarenakan makanan tinggi lemak dan kolesterol bisa meningkatkan terkena penyakit jantung dan bisa meningkatkan resiko terjadinya penyakit kardiovaskuler lainnya.

9. Hindari minuman bersoda dan softbrick.

Sangat tidak disarankan untuk minum minuman bersoda dikarenakan minuman itu mengandung tinggi gula.

Jika sering mengkonsumsi minuman yang tinggi gula maka asulan kalori jadi lebih dan jika asulan kalori jadi lebih maka berat badan akan bertambah sehingga meningkatkan resiko terjadinya penyakit jantung.

Baca Juga: TURUNKAN Kolesterol dan Darah Tinggi Pakai Buah Ini, Paling Cepat dan Ampuh Menurut dr. Zaidul Akbar

10. Hindari makanan ataupun ngemil makanan asin

Jangan mengemil makanan-makanan asin misalkan keripik, kentang ataupun jenis makanan lainnya.

Karena bisa meningkatkan tekanan darah tinggi apalagi jika sudah memiliki riwayat darah tinggi.

11. Rokok

Perokok aktif maupun perokok pasif sama
efeknya menurut dr. Saddam Ismail.

Kata dr. Saddam Ismail hal ini bisa meningkatkan sakit jantung.

Jadi dr. Saddam Ismail menyarankan hindari asap rokok agar jantung menjadi lebih sehat

12. Alkohol

Baca Juga: 3 Weton ini Akan Bisa Cepat Sukses dan Kaya Raya

Yang terakhir dr. Saddam Ismail mengatakan sangat tidak disarankan untuk mengkonsumsi alkohol.

Karena alkohol bisa menjadi resiko terkena penyakit kardiovaskuler.

Itulah 12 cara ampuh mencegah resiko penyakit jantung menurut dr. Saddam Ismail.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah