Tujuh Rahasia Fungsi Tubuh yang Mungkin Belum Anda Ketahui

9 Juli 2022, 10:19 WIB
Pertanda kedutan mata kanan /PEXELS/samer daboul

PORTAL SULUT – Tubuh manusia memiliki sistem organ yang penting untuk melakukan fungsinya.

Tapi ternyata, ada beberapa fakta unik yang mungkin selama ini tidak kita sadari, seperti fungsi puting pada pria, lubang kecil di mata, dan alasan dibalik terjadinya sesuatu pada tubuh kita.

1. Mata Kanan yang Berkedut

Sebagian orang percaya bahwa kedutan yang terjadi pada mata bisa jadi menandakan bahwa kita akan melihat suatu hal yang baik maupun yang buruk.

Baca Juga: 8 Kedutan yang Akan Mendatangkan Rejeki dan Keberuntungan, Menurut Primbon Jawa

Akan tetapi, kedutan mata atau mayo Gamia ini merupakan gerakan otot mata yang berulang dan tidak dikendalikan secara sadar.

Penyebabnya bisa karena iritasi, mata lelah atau kering, kelelahan, kurang tidur, bahkan stres.

Hal yang terjadi pada mata tersebut, nantinya juga akan berhenti dengan sendirinya.

Tapi jika terjadi selama berminggu-minggu atau berbulan-bulan, segera periksa ke dokter mata.

2. Sakit Kepala Ketika Hujan Gerimis

Saat cuaca berubah, tekanan udara juga Berubah. Pembuluh darah dan saraf kita akan bereaksi terhadap perubahan tersebut.

Mereka akan mengembang atau mengecil hingga menyebabkan sakit kepala yang bisa jadi kode dari tubuh kita untuk mencari lingkungan yang lebih nyaman.

3. Habis Berenang Tangan Menjadi Pucat

Menurut beberapa ahli beda, mereka ini merupakan respon dari pembuluh darah yang melakukan konstruksi di bawah kulit.

Sistem saraf memberi sinyal ke pembuluh untuk menjadi lebih sempit. Hal tersebut menyebabkan volume dari ujung jari sedikit berkurang dan terlihat lipatan longgar seperti keriput.

Baca Juga: Berikut Keistimewaan Orang Pemilik Garis Tangan Lurus Menurut Primbon Jawa

4. Melupakan Mimpi Ketika Bangun di Pagi Hari

Pada suatu malam, kalian bermimpi sesuatu yang sangat indah. Diterima kerja, berkencan dengan pacar, punya rumah mewah, dan banyak lagi.

Namun ketika bangun dipagi hari, hampir sebagian dari kita melupakan 90% dari mimpi tersebut.

Ternyata itu adalah cara otak melindungi kita, agar ingatan kita tersusun secara struktural dan logis.

Hal ini dikarenakan mimpi pada malam hari itu begitu kacau, penuh simbolisme, dan gambaran aneh. Maka dari itu, otak tidak ingin menambah beban pikiran kita.

5. Suara Perut Kelaparan

Hal ini tentunya kurang baik untuk kita. Terlebih ketika kita sedang keluar ataupun sedang bersama dengan pacar.

Lantas kenapa semua itu bisa terjadi? Ternyata itu karena organ-organ di perut kita bergerak untuk mencerna makanan.

Hal ini jika sudah makan, maka suaranya mungkin tidak akan terdengar. Namun jika kita belum makan, usus kita akan diisi dengan udara sehingga terdengar suara pada perut.

6. Bisa Dengan Mudah Membaca Huruf Tidak Tersusun Rapi

Hal ini karena bagian otak yang memproses visuals sudah diperkenalkan pola-pola yang dibuat nenek moyang kita.

Pola itu mengaktifkan korteks visual di otak yang membantu kita mengenali tata letak objek.

Selain itu, penelitian Institut Teknologi Massachusetts, juga mengungkapkan bahwa seiring berjalannya waktu, otak kita juga kian beradaptasi dengan kemampuan khusus untuk membaca.

Jadi meski hurufnya berantakan, kalimatnya masih bisa kita baca dengan baik.

7. Fungsi Puting yang Berada Pada Tubuh Laki-laki

Ternyata sekilas memang tampak tidak berguna. Tapi sebenarnya dua bulatan kecil itu merupakan salah satu titik rangsangan seksual pada pria.

Hal ini dikarena didalamnya ada banyak saraf yang membuat sensitif dan bikin geli pada laki-laki.

Itulah tadi tujuh rahasia pada tubuh yang mungkin belum banyak orang ketahui selama ini.

Penjelasan ini dikutip portalsulut.pikira-rakyat.com dari kanal youtube Fakta Populer pada Jumat, 8 Juli 2022.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler