12 Tips Tidur Sehat dari Pakarnya, Mathew Walker

28 Agustus 2021, 17:41 WIB
Mathew Walker /Youtube /

PORTAL SULUT - Salah satu penjamin umur panjang adalah pola tidur yang baik dan sehat.

Merawat kualitas dan kuantitas tidur bisa berdampak besar untuk kesehatan jangka panjang.

Mathew Walker banyak bicara manfaat tidur dalam bukunya Why We Sleep. Buku itu juga salah satu buku favorit Bill Gates.

Baca Juga: 13 Fakta Felix Stray Kids, dari Australia Sampai Tidak Suka Pedas

Berikut 12 tips tidur yang diambil dari buku Why We Sleep:

1. Susunlah jadwal tidur. Setel alarm untuk waktu tidur.

Kita gemar menyetel alarm untuk bangun tapi kita sering gagal menggunakannya untuk mengingatkan tidur.

2. Olahraga memang bagus, tapi hindari berolahraga di malam hari.

Cobalah olahraga setidaknya tiga puluh menit setiap hari tapi jangan dua sampai tiga jam sebelum waktu tidur kamu.

3. Hindari kafein dan nikotin. Kopi, cola, teh, dan cokelat mengandung stimulan kafein, dan yang dapat bertahan di tubuh selama delapan jam.

4. Hindari minuman beralkohol sebelum tidur.

Memiliki minuman keras atau minuman beralkohol sebelum tidur mungkin membuat lebih rileks.

Tetapi penggunaan berlebihan merampok waktu tidur yang berharga, membuat peminum tidak jatuh ke fase tidur paling penting.

5. Hindari makanan berat dan banyak minum sebelum tidur.

Kudapan boleh-boleh saja, tapi makanan berat dapat menyebabkan proses pencernaan bekerja lebih keras.

Minum terlalu banyak cairan saat malam menyebabkan kita akan sering terjaga karena proses urinisasi.

6. Jika memungkinkan, hindari obat-obatan yang menunda atau mendisrupsi tidur Anda.

Beberapa yang diresepkan untuk jantung, tekanan darah, atau pengobatan asma, dan obat-obatan herbal untuk batuk, demam, atau alergi, dapat mendisrupsi pola tidur.

Baca Juga: 3 Langkah Mudah untuk Kaum Muda Dalam Memulai Usaha

7. Jangan tidur siang setelah jam tiga.

Tidur terlalu sore dapat membuat lebih sulit tertidur ketika malam hari.

8. Rilekslah sebelum ke tempat tidur.

Aktivitas yang rileks, seperti membaca atau mendengar musik, dapat menjadi bagian dari ritual sebelum tidur Anda.

9. Mandilah air panas sebelum tidur.

Penurunan temperatur tubuh membantu lebih gampang terlelap.

Mandi dapat membantu merelaksasi tubuh Anda sehingga Anda lebih siap untuk tertidur.

10. Milikilah ruang tidur yang gelap, ruang tidur yang dingin, ruang tidur yang merdeka dari gawai.

Singkirkan segala sesuatu dari kasur yang dapat mengalihkan Anda dari tidur, seperti kebisingan, cahaya terang, atau kasur yang tak nyaman, atau temperatur yang panas.

11. Milikilah cahaya matahari yang cukup.

Cahaya matahari adalah kunci untuk meregulasi pola tidur keseharian.

Cobalah untuk pergi keluar berjemur sekitar tiga puluh menit setiap hari.

Jika memungkinkan, bangun tidurlah dengan matahari yang menyelinap ke kamar Anda atau gunakan cahaya yang sangat terang di pagi hari.

12. Jangan berbaring di ranjang bila Anda terbangun.
Bila mulai merasa cemas atau gelisah, bangkitlah dan lakukan beberapa aktivitas yang membuat rileks sampai Anda merasa mengantuk.

Kecemasan berkaitan dengan susahnya tidur dapat membuat upaya tidur menjadi lebih sulit.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler