Ortu Betrand Peto Minta Maaf ke Sarwendah Pakai Adat Manggarai-NTT, Begini Prosesinya

- 23 April 2021, 13:46 WIB
Pertemuan Ruben Onsu dengan orang tua kandung Betrand Peto
Pertemuan Ruben Onsu dengan orang tua kandung Betrand Peto /The Onsu/

Baca Juga: Ramalan Jumat 23 April 2021: Capricorn Berlimpah Rezeki

“Banyak orang telah mencemoohkan adik saya ini, ibu Sarwendah, menghina dia, hanya karena cintanya kepada buah hatinya, Betrand,” ucap Ferdy.

“Atas dasar itu, Yeyeh Naynay selaku orang tua dari ibu Sarwendah, yang menghadirkan ibu Sarwendah ke muka bumi ini, tentu juga mereka turut merasa sakit hati. Apalagi notabene Betrand bukan kandung mereka. Tetapi oleh karena Betrand, sehingga ada ikatan batin,” tandasnya.

“Nah hari ini mereka diejek, dihina oleh orang. Secara khusus yang memulai ini , kami dari NTT atau Manggarai,” aku Ferdy.

“Ibu Sarwendah merasa sakit hati, tentu orang tua yang menghadirkannya di muka bumi ini lebih sakit hati,” ujarnya.

Atas dasar itu, Ferdy pun meminta maaf kepada ibunda Sarwendah, Yeyeh Naynay, juga secara khusus ibu Sarwendah. Ia meminta, supaya masalah tersebut jangan disimpan di dalam hati.

“Buang semua itu jauh-jauh. Biar itu diterpa angin dan dibawa oleh air laut. Tidak boleh simpan di dalam hati,” pinta Ferdy.

Baca Juga: Ikatan Cinta 23 April 2021: Nino Terpukul Dengar Penjelasan Dokter Soal Elsa

“Semua kesalahan kami selama ini, akibat perbuatan kami selama ini, ibu juga Yeyeh Naynay merasa tersakiti. Maka atas dasar itu, berbicara adat ini saya hadirkan roh kami dari NTT Manggarai, untuk menyaksikan proses adat ini,” ungkapnya

Sarwendah yang mendapat giliran berbicara, menyampaikan bahwa kalau namanya cinta seorang ibu, mau dikatain apapun gakpapa. “Yang penting anaknya tidak apa-apa,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x