Berikut Harga Terbaru Minyak Goreng di Seluruh Provinsi di Indonesia, Segera Cek!

- 18 Maret 2022, 08:32 WIB
Penampakan minyak goreng kemasan di rak ritel modern usai aturan HET dicabut.
Penampakan minyak goreng kemasan di rak ritel modern usai aturan HET dicabut. /Instagram/@infojawabarat/


PORTAL SULUT - Berikut ini daftar mengenai harga terbaru minyak goreng di seluruh Indonesia.

Kenaikan harga minyak goreng ini tentunya memberatkan banyak masyarakat.

Pasalnya, kebutuhan minyak goreng merupakan salah satu bahan vital bagi masyarakat.

Sebab banyak masyarakat yang membutuhkan untuk masak sehari-hari maupun bagi pedagang.

Baca Juga: Puasa Ramadhan Hampir Tiba! Cobalah 7 Cara Alami ini untuk Meningkatkan Energi saat Puasa Ramadhan

Namun, kabar pun datang di mana pemerintah akan tetap memberikan subsidi minyak goreng curah, walaupun harganya lebih mahal Rp3.500 daripada harga sebelumnya.

Sebelumnya pemerintah menetapkan harga eceran tertinggi (HET) minyak goreng adalah Rp11.500.

Dari harga tersebut, kini harga minyak goreng sekarang mengalami kenaikan menjadi Rp14.000 per liternya.

Mengenai harga ini telah ditetapkan oleh Menko Bidang Perekonomian, Airlangga Hartanto pada 16 Maret 2022.

"Menetapkan harga minyak goreng curah di masyarakat sebersar Rp14.000 per liter." dikutip Portalsulut.pikiran-rakyat.com dari laman resmi Menko Perekonomian pada Jumat, 18 Maret 2022.

Sedangkan menurut Kepala NFA, Arief Prasetyo Adi, bahwa harga minyak goreng kemasan sendiri mengikuti harga pasar, baik di pasar tradisional maupun modern.

"Jadi untuk minyak goreng kemasan nanti ikut harga keekonomian yang artinya melihat atau mengikuti harga market dan kita lepas di pasar," ujar Kepala NFA Arief Prasetyo Adi.

Berikut adalah harga rata-rata minyak goreng di seluruh Indonesia:

Meski demikian, harga minyak goreng di beberapa provinsi masih di atas HET Rp 14 ribu, yakni di Aceh, Riau, hingga Kalimantan.

Berikut rata-rata harga minyak goreng di 34 provinsi Indonesia:

Aceh Rp15.500

Sumatera Utara Rp17.400

Sumatera Barat Rp15.950

Sumatera Selatan Rp16.650

Riau Rp16.450

Kepulauan Riau Rp15.750

Bengkulu Rp13.850

Kepulauan Bangka Belitung Rp14.200

Jambi Rp18.050

Lampung Rp18.500

Banten Rp16.650

DKI Jakarta Rp18.850

Bali Rp17.850

Nusa Tenggara Barat Rp21.450

Nusa Tenggara Timur Rp20.300

Kalimantan Utara Rp19.500

Kalimantan Barat Rp18.100

Kalimantan Tengah Rp18.400

Kalimantan Timur Rp18.700

Kalimantan Selatan Rp18.850

Sulawesi Utara Rp17.050

Sulawesi Barat Rp18.950

Sulawesi Selatan Rp19.050

Sulawesi Tengah Rp19.300

Sulawesi Tenggara Rp47.950

Baca Juga: Akan Mendatangkan Berkat, Bila Membangun Rumah Sesuai Hari dan Pasaran Menurut Primbon

Maluku Rp20.300

Gorontalo Rp23.800

Maluku Utara Rp23.800

Papua Rp20.400

Papua Barat Rp21.700

Demikianlah informasi mengenai harga minyak goreng yang mengalami kenaikan di seluruh provinsi di Indonesia.***

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x