Menggiurkan, Cek Segera Peluang Usaha di Tahun 2022, Nomor 3 Banyak Diminati

- 13 Desember 2021, 06:01 WIB
Beberapa jenis usaha yang bisa dicoba di tahun 2022.
Beberapa jenis usaha yang bisa dicoba di tahun 2022. /Pixabay/mohamed_hassan

Untuk bisa beradaptasi, salah satu bisnis yang dapat Anda lakukan adalah bisnis dekorasi. Kita bisa mendapatkan jasa dekorasi dengan menyewa jasa dekorasi pada acara yang dimaksud.

Sekarang kita harus berpikir dua kali untuk mendatangkan orang yang tidak serumah atau bukan keluarga dikarenakan pandemi. Jelas Dekorasi dari orang terdekat menjadi solusi.

Sederet aturan yang diterbitkan oleh pemerinta membuat penyelenggaraan acara untuk menggelar acara lebih sederhana. Oleh karena itu, lebih cocok dekorasi yang sederhana simple namun berkesan dan juga terjangkau.

Solusinya dengan dapat menyediakan dekorasi berdasarkan paket. Contoh paket ulang tahun anak yang terdiri dari balon, topi ulang tahun, lilin angka, bunga kertas dan hiasan kertas serta alat makan yang sesuai tema.

Tidak terpatok hanya pada dekorasi dinding, Anda pun dapat menyediakan dekorasi untuk meja dan kursi, bahkan bisa juga untuk Audio Video untuk acara tersebut.

Baca Juga: Menggiurkan! 9 Usaha Rumahan Bermodal Kecil Mengasilkan Banyak Cuan, Nomor 5 Paling Banyak Diminati Anak Muda

2. Bisnis Kuliner
Bisnis kuliner memang tak pernah mati. Walaupun bisnis kuliner merupakan salah satu yang terkena dampak ketika pandemi, nyatanya lini bisnis ini mampu beradaptasi dan kembali menjanjikan. Bisnis kuliner menjadi salah satu ide bisnis yang patut dicoba.

Makanan merupakan salah kebutuhan pokok manusia. Apalagi ketika masa pandemi, sulit bagi kita untuk keluar rumah dan makan di restoran.

Solusinya adalah, bisa bekerja sama dengan jasa ojek atau jasa pengiriman agar makanan bisa langsung sampai kerumah pelanggan tanpa harus keluar rumah.

Aktivitas yang semakin terbatas, membuat banyak orang ingin bereksperimen di dapur. Hal ini dapat menjadi peluang bagi Anda untuk memfasilitasi orang-orang dengan hobi memasak tersebut menjadi sebuah usaha menjanjikan dan menggiurkan.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x