Kaum Muda Milenial Wajib Catat! 5 Kunci Sukses Dalam Berwirausaha Menurut Maya Miranda Ambarsari

- 7 Desember 2021, 06:19 WIB
Ilustrasi usaha. Kaum Muda Milenial Wajib Catat! 5 Kunci Sukses Dalam Berwirausaha Menurut Maya Miranda Ambarsari
Ilustrasi usaha. Kaum Muda Milenial Wajib Catat! 5 Kunci Sukses Dalam Berwirausaha Menurut Maya Miranda Ambarsari /200degrees/Pixabay//

PORTAL SULUT – Ingin sukses dalam berwirausaha atau bisnis ataupun pekerjaan adalah sebuah impian bagi setiap orang, entah itu orang dewas ataupun kaum muda milenial.Sama seperti generasi lainnya, generasi muda milenial memiliki sikap atau ciri khas tersendiri.

Demi mencapai impian, para milenial akan mengejar suatu hal ketika mereka memiliki alasan dan tujuan yang kuat termasuk berbisnis. Itu sangat Nampak dilihat bahwa banyak perusahaan-perusahaan start-up yang maju di bawah kepemimpinan generasi milenial.

Akan tetapi membutuhkan perjalanan panjang yang penuh lika-liku supaya bisnis yang dimulai milenial bisa sukses dalam dunia berwirausaha ataupun berbisnis.

Baca Juga: Tips Sukses Merry Riana: Raih Kejayaan di Masa Muda, Berani Mencoba!

Dikutip dari dalam keterangan pers salah satu pengusaha sukses Maya Miranda Ambarsari, Presiden Direktur PT Batamec Shipyard. Berikut beberapa kunci sukses yang harus diterapkan kaum muda dalam terjun kedunia bisnis;

1. Kemampuan berkomunikasi

satu hal pertama yang wajib dikuasai pengusaha adalah Kemampuan komunikasi. Komunikasi yang baik akan menjadi sangat penting untuk diterapkan sehingga para milenial dapat berkomunikasi dengan berbagai kalangan untuk mengembangkan usaha yang dijalankan.
"Bagaimana kita bisa menawarkan suatu produk atau service yang bagus jika kita tidak tahu bagaimana cara mengomunikasikannya. Dengan kemampuan komunikasi yang baik maka barang atau produk yang kita tawarkan tersebut akan menjadi sesuatu yang memiliki nilai jual tinggi," kata Maya.
2. Membangun Jaringan yang Luas

Dalam menjalani pekerjaan dalam bidang bisnis atau berwirausaha, networking merupakan sesuatu yang harus dibangun dan dijaga sehingga dapat memberikan peluang kepada kita. Selain punya komunikasi yang baik, seorang pengusaha juga harus mampu membangun network yang luas sehingga dia bisa mendapatkan banyak peluang guna untuk menunjang kemajuan bisnisnya tersebut.

"Misalnya dengan ikut masuk ke dalam suatu komunitas seperti HIPMI atau SIMAC," terangnya.

Dalam membangun network tersebut, menurutnya kaum muda atau milenial tidak harus merasa jauh lebih pandai dari yang lain. Tapi sebaiknya dengan memiliki banyak jaringan maka semakin banyak pula pembelajaran, informasi, dan wejangan yang bisa didapatkan.

3. Kerja Sama Tim

Didunia berwirausaha atau berbisnis, Maya Miranda Ambarsari mengatakan bahwa kita tidak dapat bekerja sendiri sehingga dibutuhkan kerja sama sebuah tim atau teamwork yang solid.

"Memiliki super team yang hebat akan membuat kita menjadi lebih kuat," Ucap Maya.

4. Lakukan yang Terbaik

Selalu berusaha berikanlah hasil yang baik sehingga Anda dapat terlihat profesional di mata kolega. Selain itu yang terpenting adalah jangan pernah berhenti untuk belajar.

"Bisnis itu bukan coba-coba, bisnis itu membutuhkan fokus dan harus benar-benar lakukan yang terbaik. Baik itu nilainya seribu, sepulu juta atau seratus miliar, harus sama fokusnya. Itu yang dinamakan do the best. Fokuslah dan lakukan yang terbaik," Tegas Maya.

Baca Juga: Selain Menjadi Penghibur Mata 10 Tanaman Hias Ruangan ini Punya Manfaat Baik Bagi Kesehatan Pemiliknya

5. Leave it to God
Setelah semuanya kita lakukan sesuai dengan rencana, semua yang terbaik sudah dilakukan maka serahkan semuanya pada Tuhan apapunhasilnya. Maya sangat percaya bahwa usaha tidak akan mengkhianati hasil.

"Ketika kita sudah melakukan yang terbaik kemudian gagal, saya tidak pernah mengatakan ini kegagalan tapi justru menjadi pengalaman. Kegagalan itu yang membuat kita terus berproses. Dan Allah pasti akan memberikan yang terbaik pada kita, serahkan semua pada-Nya," Ungkap Maya.
***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah