KABAR GEMBIRA! Bantuan Rp600 Ribu di 35 Kabupaten/Kota Segera Cair, Ini yang Akan Menerima

- 6 November 2021, 08:17 WIB
Ilustrasi bantuan Rp600 ribu di 35 kabupaten/kota
Ilustrasi bantuan Rp600 ribu di 35 kabupaten/kota /Ali Bakti

PORTAL SULUT - Pemerintah kembali akan mencairkan bantuan Rp600 ribu kepada masyarakat.

Bantuan ini untuk dua bulan yakni November dan Desember, per bulan Rp300 Ribu.

Bantuan dari Kementerian Sosial (Kemensos) ini masuk dalam program PPKM untuk masyarakat pra sejahtera.

Baca Juga: Daftar Bansos yang Masih Cair Oktober 2021 dan Cara Ceknya

"Akan ada top up kartu sembako, ini menggunakan dana optimalisasi di Kemensos di mana November-Desember masing-masing Rp300 ribu," kata Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto.

Dikutip dari PMJNews, benurut Airlangga, bantuan yang disalurkan pemerintah senilai Rp300 ribu per bulan ini akan diberikan kepada masyarakat yang terdata di 35 kabupaten/kota prioritas.

Adapun mereka yang akan menerima total Rp600.000 ini dikhususkan untuk yang masuk data Badan Pusat Statistika (BPS) terkait kategori kemiskinan ekstrem.

Sementara itu, Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara menjelaskan penerima dana bantuan PPKM ini adalah yang terdata sebagai penerima kartu sembako dan program keluarga harapan (PKH).

Baca Juga: Bansos Tunai Rp300 Ribu Dihentikan

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x