Kapan Kartu Prakerja Gelombang 22 Dibuka? Ini Bocoran dan Kriteria yang Diprioritaskan

- 23 September 2021, 07:25 WIB
Kapan pembukaan kartu Prakerja gelombang 22?
Kapan pembukaan kartu Prakerja gelombang 22? /IG @prakerja

PORTAL SULUT - Program Kartu Prakerja akan kembali barlanjut ke Gelombang 22. Adapun untuk kriteria yang diprioritaskan akan diulas dia artikel di bawah ini.

Sebalumnya, hasil seleksi Kartu Prakerja gelombang 21 telah diumumkan pada Rabu, 22 September 2021. Kini tinggal memasuki pembukaan gelombang 22. Lantas, kapan akan dinuka?

Head of Communication PMO Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu mengatakan, untuk Kartu Prakerja Gelombang 22 akan dibuka. Adapun peserta yang diprioritaskan yakni, peserta yang berasal dari gelombang 18-21.

Baca Juga: Sabar, Ini Bocoran Pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 22 dan Perkiraan Kuotanya

"Kami terus memantau kepesertaan yg dicabut dari gelombang 18-21 karena tidak membeli pelatihan pertama dalam waktu 30 hari setelah dinyatakan lolos sebagai peserta Prakerja," bebernya.

Louisa Tuhatu mengatakan, peserta yang tidak lolos pada gelombang sebelimnya atau kepesertaannya telah dicabut, maka akan kembali dipulihkan pada gelombang selanjutnya.

"Jadwal pembukaan gelombang 22 belum ditentukan, sebab untuk peserta yang lolos gelombang 21 masih memiliki 30 hari dari hari ini untuk membeli pelatihan pertama,” jelasnya

Adapun peserta yang lolos pada program Kartu Prakerja akan mendapat insentif sebesar Rp3,55 juta. Dengan rincian, 1 juta untuk pembelian pelatihan.

Baca Juga: Cek Dasboard, Kartu Prakerja Gelombang 21 Diumumkan, Sambung e-wallet atau Beli Pelatihan Dulu? Ini Caranya

Kemudian pasca pelatihan, akan mendapatkan insentif sebesar Rp 2,55 juta dibagdalan 4 bulan dimana tiap bulan akan menerima Rp 600 ribu ditambah biaya surver Rp 150 ribu.

Adapun sayarat yang ingin mendaftar Program Kartu Prakerja gelombang 20 yakni:
WNI 18 tahun ke atas, baik pencari kerja, lulusan baru, korban PHK, karyawan maupun pelaku wirausaha namun tidak sedang mengikuti pendidikan formal.

Selain itu, bukan penerima BSU, BPUM, bukan TNI/Polri, ASN, Kepala Desa/Perangkat Desa, Komisaris BUMN/BUMD, Anggota DPR, dan atau DPRD.

Itulah informasi sedikit soal jadwal pembukaan Program Kartu Prakerja gelomabang 22 dan peserta yang diprioritaskan. Semoga bermanfaat***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x