PT PP dan BNNK Bolmong Komitmen Perang Melawan Narkoba di Era Pandemi Covid-19 Menuju Indonesia Bersih Narkoba

- 15 Juni 2021, 17:17 WIB
/PT PP dan BNNK Bolmong Komitmen Perang Melawan Narkoba di Era Pandemi Covid-19 Menuju Indonesia Bersih Narkoba/

PORTAL SULUT – Dalam rangka memperingati Hari Anti Narkotika Internasional Tahun 2021 (HANI 2021) PT. PP bersama dengan BNNK Bolaang Mongondow pada tanggal 15 Juni 2021 telah mengadakan kegiatan sosialisasi Program Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN)

Kegiatan P4GN diarahkan langsung oleh Kepala BNNK Bolaang Mongondow AKBP Yuli Setiawan Dwi Purnomo, SH

Acara berlangsung di lokasi Site Proyek Bendungan Lolak dimulai pada Pukul 08.30 WITA dibuka dengan sambutan dan pembukaan oleh perwakilan dari PT. PP yaitu Johan Mirdadi disambung dengan penjelasan umum seputar Proyek Bendungan Lolak.

Baca Juga: Pilih Pekerjaan Berdasarkan Weton Primbon Jawa, Umur Diatas 30 Tahun Bakal Sukses

PT PP dan BNNK Bolmong Komitmen Perang Melawan Narkoba di Era Pandemi Covid-19 Menuju Indonesia Bersih Narkoba
PT PP dan BNNK Bolmong Komitmen Perang Melawan Narkoba di Era Pandemi Covid-19 Menuju Indonesia Bersih Narkoba

Kemudian memasuki acara puncak yaitu penyampaian dari Kepala BNNK Bolaang Mongondow AKBP Yuli Setiawan Dwi Purnomo, SH mengenai Sosialisasi Program Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) dan Sosialisasi peranan BNN dalam pemutusan dan pencegahan Supply & Demand Narkotika di Lingkungan.

AKBP Yuli Setiawan Dwi Purnomo, SH menyampaikan bahwa Indonesia dalam kondisi darurat di antaranya adalah darurat terorisme, darurat korupsi, dan darurat narkoba.

Kepala BNNK Bolaang Mongondow ini menjelaskan masing-masing darurat tersebut yaitu darurat terorisme dimana yang diincar merupakan instansi-instansi dari polsek hingga pusat, darurat korupsi dimana yang diincar merupakan lokasi-lokasi yang berpotensi untuk perpindahan uang dan darurat narkoba yang bisa mengincar siapa saja.

Baca Juga: Markis Kido Dimakamkan Satu Liang Lahat dengan Sang Ayah, Istri Ungkap Komunikasi Terakhir dengan Almarhum

PT PP dan BNNK Bolmong Komitmen Perang Melawan Narkoba di Era Pandemi Covid-19 Menuju Indonesia Bersih Narkoba
PT PP dan BNNK Bolmong Komitmen Perang Melawan Narkoba di Era Pandemi Covid-19 Menuju Indonesia Bersih Narkoba

Halaman:

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x