BURUNG SEKRETARIS, Burung Cantik dengan Gelar SANG RATU yang MEMATIKAN

- 19 Februari 2023, 06:53 WIB
BURUNG SEKRETARIS, Burung Cantik dengan Gelar SANG RATU yang MEMATIKAN
BURUNG SEKRETARIS, Burung Cantik dengan Gelar SANG RATU yang MEMATIKAN /

PORTAL SULUT - Burung sekretaris merupakan salah satu spesies burung dengan tampilan fisik yang mengagumkan. Burung ini dinamai demikian karena mereka terlihat seperti sosok sekretaris jaman dulu yang mengenakan beragam atribut.

Burung ini memiliki bulu hitam di belakang kepalanya yang terlihat seperti bulu tambahan pada rambut unggas ini terlihat seolah memiliki bulu mata panjang yang tampak indah, ditambah lagi dengan bulu abu-abu serupa jas, ekor panjang serta bulu hitam pada pahanya yang tampak seperti celana bridges, sehingga mereka sangat cocok untuk menyandang nama tersebut.

Namun demikian dibalik tampilan fisiknya yang mengagumkan mereka adalah predator yang mematikan.

Baca Juga: Mitos AYAM CEMANI, Ayam UNIK Berjuluk LAMBORGHINI

Dikutip Portal Sulut dari Channel YouTube Wild Daily, Burung sekretaris adalah jenis burung pemangsa berukuran besar dengan tinggi mencapai sekitar 1,3 meter.

Mereka merupakan unggas endemik dari Afrika yang sering dijumpai di padang rumput terbuka dan sabana sub sahara. Mereka memiliki tubuh seperti elang tetapi di sisi lain mereka mempunyai kaki layaknya bangau.

Burung ini memiliki kebiasaan hidup terestrial yaitu berkeliaran di area darat. Layaknya harimau, biawak dan lain sebagainya mereka lebih suka berjalan dibandingkan terbang, dimana mereka berjalan kaki sekitar 20 hingga 30 km dalam sehari.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x