Pantas Kaya Raya, Ternyata 4 Weton ini Disukai Nyi Roro Kidul!

- 1 Februari 2023, 16:54 WIB
Ilustrasi -  Dalam Primbon Jawa dikatakan bahwa ada 4 weton yang selalu disayang dan dilindungi Nyi Roro Kidul.
Ilustrasi - Dalam Primbon Jawa dikatakan bahwa ada 4 weton yang selalu disayang dan dilindungi Nyi Roro Kidul. /Lazada/

PORTAL SULUT – Dalam Primbon Jawa dikatakan bahwa ada 4 weton yang selalu disayang dan dilindungi Nyi Roro Kidul.

Lantaran mereka disukai, disayang Nyi Roro Kidul menyebabkan 4 weton ini bisa sukses dan kaya raya.

Dengan disayang  dan disukai Nyi Roro Kidul membuat 4 weton memiliki kharisma dan kewibawaan yang tinggi, sehingga mendukung mereka untuk sukses dan kaya raya.

Baca Juga: Pantas Kaya, Ternyata Ini Golongan Darahnya!, Bagaimana Dengan Golongan Darahmu?

Hal itu bisa dilihat disekitar kita, kebanyakan dari pemilik 4 weton ini memiliki karir moncer dan rezeki yang luas seperti samudera.

Meski demikian ada alasan kenapa 4 weton ini disayang, dan disukai Nyi Roro Kidul, ternyata mereka memiliki watak dan kepribadian yang selaras dan bersinergi dengan Khodam Nyi Roro Kidul.

Mereka yang lahir dalam 4 weton tersebut memiliki energi positif yang bisa menentramkan hati orang-orang di sekitarnya, weton tersebut berada dalam naungan Lakuning Pandito, Lakuning Rembulan, Lakuning Srengenge.

Sepert halnya, Raja – raja Mataram Kuno dan Presiden RI pertama Ir Soekarno, merupakan tokoh-tokoh yang dekat dengan Nyi Roro Kidul.

Mereka juga sangat disayang dan dijaga Nyi Roro Kidul, hal itu didengar dari cerita-cerita masyarakat dengan bukti-bukti lain, seperti lukisan-lukisan yang ada.

Berikut ini adalah 4 weton yang selalu disayang dan disukai oleh Khodam Kanjeng Ratu Kidul, dilansir portal sulut, 1 Februari 2023 dari YouTube E2TV:

  1. Rabu Pon

Berdasarkan kamus kitab Primbon Jawa kuno, weton Rabu Pon memiliki neptu yang lumayan besar yaitu 14, terdiri dari Rabu 7 dan Pon 7.

Baca Juga: Kelasnya Para Raja! Battle Spesifikasi Handphone Google Pixel 7 Pro VS Xiaomi 12S Ultra Indonesia!

Neptu itu merupakan angka kembar yang unik dan penuh misteri, serta angka keberuntungan yang indah.

Dengan neptu yang lumayan besar itulah maka Rabu Pon memiliki watak dan jalan hidup yang sangat bagus, meliputi karir, cinta, dan rezeki.

Weton Rabu Pon berada dibawah naungan watak Lakuning Rembulan yang berarti watak yang dapat menerangi hati setiap orang.

Selain itu, orang yang mempunyai weton Rabu Pon dikenal sebagai sosok yang sopan, santun, teduh dan pandai menyesuaikan diri dengan keadaan sekitarnya.

Tak heran bila weton ini selalu dilindungi oleh khodam Nyi Roro Kidul.

  1. Rabu Kliwon

Rabu Kliwon juga menjadi salah satu weton yang dilindungi oleh khodam Nyi Roro Kidul.

Berada dibawah naungan watak Lakuning sengrenge, dimana dapat menjadi sosok penerang bagi orang-orang disekitarnya, berjiwa pemimpin, disiplin, dan pembawaannya yang sangat tegas.

Dengan weton ini, mereka sangat dihormati oleh orang lain.

Tak heran weton ini, salah satu weton yang sangat dilindungi oleh Khodam Nyi Roro Kidul.

Baca Juga: Sangat Disayangkan! 2 Weton Ini Paling Suka Menolong Namun Mereka Tinggi Hati

  1. Jumat Wage

Weton Jumat Wage ini berada dalam naungan watak lelakuning pendito, dimana orang-orang dengan weton ini biasanya memiliki pendirian yang kuat.

Selain kecerdasan yang ia miliki, orang-orang dengan weton ini juga memiliki sifat dermawan dan suka membantu sesama.

Meski memiliki jiwa yang keras layaknya seorang pemberontak, namun pada dasarnya mereka berhati lembut.

Mereka yang berkelahiran dalam weton Jumat Wage, merupakan seorang penegak keadilan, karena itulah weton ini selalu dilindungi oleh khodam Nyi Roro Kidul.

  1. Jumat Kliwon

Jumat Kliwon merupakan weton yang sangat dilindungi kodham Ratu Pantai Selatan.

Orang-orang dengan weton ini biasanya dianggap membawa aura mistis bagi orang-orang sekitarnya. Weton ini berada dibawah naungan watak lakuning rembulan

Dimana mereka merupakan sosok yang dapat menjadi penyejuk hati karena pembawaannya sangat hangat.

Baca Juga: Daftar Zodiak yang Paling Beruntung di Tahun 2023, Mungkin Ada Zodiakmu?

Selain itu orang-orang dengan weton ini juga dikenal sebagai orang yang senang bergaul dan senang mengayomi orang-orang disekitarnya, oleh sebab itulah weton ini selalu dilindungi oleh khodam Nyi Roro Kidul.

Demikianlah tadi, alasan empat weton yang selalu di sayang, dijaga Khodam Nyi Roro Kidul Karir Moncer dan Rezeki Berlimpah menurut Primbon jawa.

Ini hanya ramalan bisa benar dan bisa juga tidak, jika benar jadikanlah motivasi, jika tidak jadikanlah dalam bentuk kehati-hatian.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x