Semakin Banyak Rezeki Yang Datang! 7 Weton Paling Dicintai Banyak Orang

- 27 Mei 2022, 15:26 WIB
Ilustrasi.Semakin Banyak Rezeki Yang Datang! 7 Weton Paling Dicintai Banyak Orang
Ilustrasi.Semakin Banyak Rezeki Yang Datang! 7 Weton Paling Dicintai Banyak Orang /Pexels/

PORTAL SULUT-Tujuh weton yang paling dicintai banyak orang.

Di dalam seni perhitungan Primbon Jawa, ada beberapa  weton yang memiliki sifat dan sikap, selalu menghargai privasi orang lain, serta menjaga  perasaan orang lain.

Dirinya tidak suka meminjam barang orang lain, jika pun itu terpaksa, dirinya akan segera mengembalikan jika sudah selesai.

Baca Juga: Inilah! 6 Weton Paling Laris Manis Jika Berdagang

Weton ini juga akan sangat ramah, serta  akan menjadi pendengar yang baik.

Dimana, dirinya akan selalu menghargai perkataan orang lain,  dengan tidak memotong pembicaraan orang lain, jika yang disampaikannya belum selesai.

Dirinya juga akan selalu menghargai waktu orang lain, serta tidak akan membiarkan orang lain menunggu untuknya.

Weton ini juga akan tahu batasannya, jika menerima kebaikan dari orang lain, serta selalu menjaga sikap dan bersikap ramah.

Dirinya akan selalu menghindari kebiasaan bergosip, atau berburuk sangka.

Dilansir Portal Sulut, dari kanal youtube Naura komputer, berikut 7 weton paling dicintai banyak orang.

1.Minggu Pon
Hari minggu nilainya 5 dan pasaran pon nilainya 7, sehingga neptu dari minggu pon adalah 12.

Weton ini berada dibawah naungan aras  kembang, bromo panas, gigis bumi, dan juga lebu katiup angin.

Sehingga dirinya akan memiliki sifat yang pendiam, serta sangat bijaksana.

Dirinya akan selalu sabar serta dicintai banyak  orang, karena memiliki budi pekerti yang baik.

Baca Juga: 5 Weton Yang Dihantam Rezeki Besar-besaran, Cek Wetonmu

2.Senin Wage
Hari senin nilainya 4 dan pasaran wage nilainya 4, sehingga neptu dari senin wage adalah 8.

Weton ini berada  dibawah naungan perjalanan api, wurung geni, ilmu latipan, dan juga tunggak semi.

Sehingga dirinya tidak mudah menyerah dengan keadaan apapun, serta selalu berusaha keras untuk mempertahankan  kehendaknya.

Dirinya akan dihormati, serta dicintai banyak orang, karena memiliki budi pekerti yang baik. 

3.Sabtu Wage
Hari Sabtu nilainya 9 dan pasaran Wage nilainya 4, sehingga neptu weton dari sabtu wage adalah 13.

Weton ini berada dibawah naungan perjalanan bintang, kuat kemenangan, keterangan srengege, dan juga lebu katiup angin.

Sehingga dirinya memiliki sifat yang sabar dan tawakal, meskipun di dhohiri orang lain.

Weton ini memiliki watak yang penuh belas kasih, serta sangat dicintai banyak orang, karena memiliki budi pekerti yang baik. 

Baca Juga: 5 Weton Pembawa Rezeki Untuk Orang Lain

4.Senin Pon
Hari Senin nilainya 4 dan pasaran pon nilainya 7, sehingga neptu weton dari senin pon adalah 11.

Weton ini berada dibawah naungan aras  tuding, ngelempar blawur, jagur macan,   dan juga waseso segoro.

Sehingga dirinya akan memiliki sifat yang rendah hati, serta manis dalam bertutur kata.

Dirinya akan suka mengalah demi kerukunan bersama, dan juga sangat dicintai banyak orang, karena  memiliki sikap dan budi pekerti yang baik.

5.Jumat Pahing
Hari Jumat nilainya 6 dan pasaran pahing nilainya 9, sehingga neptu weton dari jumat pahing adalah 15.

Weton ini berada dibawah naungan peredaran matahari, punjul, wogan ular, dan juga sumur sinabang.

Sehingga dirinya akan sangat banyak pengetahuannya, serta menjadi tauladan dan dicintai banyak orang, karena memiliki sikap yang baik yang dapat menjadi panutan.

6.Senin Kliwon
Hari senin nilainya 4 dan pasaran kliwon nilainya 8, sehingga neptu dari senin kliwon adalah 12.

Baca Juga: Pria Istimewa! 10 Weton Pria Paling Bertanggung Jawab, Berjuang Hidup dan Mati Buat Keluarga

Weton ini berada dibawah naungan aras kembang, bromo panas, gigis bumi, dan juga bumi  kepetak.

Sehingga dirinya akan kuat pikirannya dan jasmaninya.

Dirinya akan memiliki sifat yang sabar, tawakal dan tekun, sehingga sangat dicintai banyak orang, karena memiliki budi pekerti yang  baik.

7.Minggu Legi
Hari minggu nilainya 5 dan pasaran legi nilainya 5, sehingga neptu weton hari minggu legi adalah 10.

Weton ini berada dibawah naungan aras pepes, dur raben pesan, dagu watu, dan juga bumi kepetak. 

Sehingga dirinya akan suka melakukan hal untuk kepentingan umum, serta memiliki sifat yang baik hati, pengasih dan penyayang kepada sesama.

Hal ini akan membuat dirinya sangat dicintai banyak orang, dan juga karena weton ini  memiliki budi pekerti yang baik.

Itulah tujuh weton paling dicintai banyak orang.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah