CATAT! Ini Arah Rumah Yang Membawa Rezeki dan Keberuntungan Sesuai Weton Kelahiran

- 16 Mei 2022, 08:34 WIB
Ilustrasi. Arah rumah pembawa keberuntungan dan rezeki menurut Primbon Jawa
Ilustrasi. Arah rumah pembawa keberuntungan dan rezeki menurut Primbon Jawa /PIXABAY/aldi rinaldi

PORTAL SULUT – Menyesuaikan weton kelahiran dengan arah rumah menurut Primbon Jawa, dapat membawa keberuntungan dan rezeki.

Selain itu, berdasarkan Primbon Jawa, arah rumah yang tepat dipercaya dapat membawa nasib baik bagi sang pemilik.

Dalam Primbon Jawa, menentukan arah hadap rumah tinggal adalah salah satu hal yang penting.

Baca Juga: Tips Latihan Dead Bug untuk Penguatan Core, Kamu Wajib Tahu

Penentuan arah menghadap rumah dalam Primbon Jawa, merupakan hal yang sangat penting.

Sebagian masyarakat Jawa percaya, bahwa arah menghadap rumah memiliki pengaruh, atau dapat membawa keberuntungan, atau kesialan dalam hidupnya dan juga keluarganya.

Arah-arah tersebut dinilai dan dipercaya, membawa kebaikan bagi pemilik rumah, seperti rezeki dan keselamatan.

Itu sebabnya, sering kita mendengar istilah budaya ketimuran, dalam masyarakat Jawa.

Rumah merupakan bagian penting dalam tatanan kehidupan masyarakat Jawa.

Rumah atau wisma, dianggap sebagai tolok ukur keberhasilan seseorang.

Layaknya masyarakat Jawa yang selalu menggunakan perhitungan dalam setiap tindakan, demikian pula dalam proses pendirian rumah.

Penentuan arah hadap rumah merupakan hal yang sangat penting, karena hunian tentunya digunakan dalam jangka waktu yang panjang, sehingga membutuhkan kenyamanan dan faktor peruntungan bagi yang mendiaminya.

Pada jaman dahulu dalam masyarakat Jawa, hampir tidak dijumpai rumah menghadap ke barat.

Baca Juga: Horoskop Ungkap, 6 Zodiak Pekan Ini Diramal Banjir Rezeki, Banyak Keuntungan yang Didapat

Rumah masyarakat biasa (masyarakat umum, bukan bangsawan) pada umumnya menghadap ke arah utara atau ke selatan.

Sedangkan arah menghadap ke timur khusus dipergunakan untuk keraton.

Adapun cara menentukan arah menghadap rumah, adalah dengan menjumlah neptu atau hitungan hari kelahiran dan pasaran masyarakat yang akan membangun rumah.

Berikut cara menentukan arah hadap rumah berdasarkan Primbon Jawa, seperti dikutip dari channel Youtube, Naura Komputer.

 

Neptu 9 dan 14

Arah rumah harus menghadap ke Selatan atau ke Timur.

 

Neptu 7, 8, 13 dan 18

Maka arah rumah menghadap ke arah utara atau ke timur.

 Baca Juga: Apabila Jin Menampakan Wujudnya, UAS Sarankan Baca Doa Ini Agar Jin Takut dan Kabur

Neptu 10

Arah rumah harus menghadap ke selatan atau barat.

 

Neptu 12 dan 17

Arah rumah harus menghadap ke utara atau ke barat.

 

Neptu 11, 15 dan 16

Arah rumah harus menghadap ke barat.

 

Jumlah Neptu hari, yaitu, Minggu (5), Senin (4), Selasa (3), Rabu (7) Kamis (8), Jumat (6), Sabtu (9).

Sedangkan Neptu pasaran, besarannya yaitu Kliwon (8), Legi (5), Pahing (9), Pon (7) dan Wage (4).

 Baca Juga: SURPRISE!! 4 Shio Dapat Rezeki Dadakan Akhir Bulan Ini, Semoga Itu Kamu Ya!!

Misalnya Anda lahir pada Rabu Wage, maka jumlah Neptu menjadi (Rabu = 7)  ditambah, (Wage = 4).

Maka jika ditotal menjadi neptu 14.

Berdasarkan penghitungan Neptu tersebut, maka rumah sebaiknya didirikan dengan menghadap arah selatan atau ke timur.***

Editor: Ralki Sinaulan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah