Bye-bye Jomblo! 4 Ciri-ciri Segera Dipertemukan dengan Jodoh, Akhirnya Kesabaran Berbuah Manis

- 12 Maret 2022, 12:56 WIB
lustrasi gambar jodoh
lustrasi gambar jodoh /Tangkap layar/pixabay.com/mskathrynne

PORTAL SULUT - Tak sedikit orang menganggap bahwa pertemuan dengan jodoh adalah hal yang sangat sulit. Kisah cinta yang selalu gagal adalah salah satu faktor mengapa seorang merasa seperti itu.

Jodoh adalah pasangan hidup. Jodoh adalah bagian dari takdir. Takdir adalah ketentuan Allah yang sudah ditetapkan semasa manusia masih berada di dalam rahim seperti halnya rezeki dan maut.

Jodoh kita bisa didaftarkan oleh Allah Subhanahu Wa Ta'aala dan ia tidak akan kemana-mana. Jika kita percaya akan ketentuan yang sudah Allah gariskan, masihkah kita merasa bahwa pertemuan dengan jodoh adalah hal yang sangat sulit?

Baca Juga: Gara-Gara Amalan ini Malaikat Kewalahan Mencatat Pahalanya, Gus Baha Ijazahkan Rahasianya

Memiliki pasangan, hidup yang cocok dan bisa saling melengkapi tentunya sangat berpengaruh besar terhadap hidup kita selamanya. Maka perlulah kita selektif dalam menentukan siapa yang cocok dan bisa menjadi pasangan hidup kita kelak.

Ciri-ciri atau tanda petunjuk jodoh dari Allah bisa dilihat dan dirasakan. Berbagai perasaan yang dirasakan saat bersama dengan si dia bisa menjadi ciri bahwa seorang itu adalah jodohmu.

Dilansir PortalSulut.com Sabtu, 12 Maret 2022 dari kanal youtube Pakde Arim Kamandoko, berikut kami merangkum 4 ciri orang yang sebentar lagi akan dipertemukan dengan jodohnya. Siapa sajakah mereka? simak artikel ini sampai akhir.

1. Hatinya lapang dan tenang

Hati adalah penentu seseorang bersikap. Berdasarkan hatinya, hati dapat membedakan mana yang baik dan mana yang buruk.

Wahai manusia sesungguhnya telah datang kepadamu pelajaran dari Tuhanmu dan penyembuh dari penyakit-penyakit yang berada didalam dada, dan petunjuk sekarang umat bagi orang-orang yang beriman.

Hati yang tenang bersama dia pertanda dia bisa jadi adalah jodohmu.

Baca Juga: Hadapi Kematian dengan Rasa Bahagia, Bagaimana Caranya? ini Kata Syekh Ali Jaber

2. Ringan hati untuk menuntut ilmu kehidupan berumah tangga

Berumah tangga adalah suatu komitmen yang di dalam hidup. Jika seseorang telah berkomitmen untuk berumah tangga, itu artinya ia tidak main-main dengan apa yang sudah dia pilih.

Namun semua hal dalam hidup itu pasti memiliki ilmu-ilmu kehidupan. Berumah tangga juga harus kita kuasai sebelum kita memutuskan untuk berumah tangga.

Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda "...barangsiapa yang menginginkan dunia, mendapatkannya harus memakai ilmu. Barangsiapa yang menginginkan akhirat, mendapatkannya harus memakai ilmu. Barangsiapa yang menginginkan dunia dan akhirat, mendapatkannya pun harus memakai ilmu. "

Artinya manakala berumah tangga yang dijalankan terasa berat, banyak kesulitan, tidak menemukan ketenangan dan kenyamanan, maka jawabnya adalah karena ternyata ilmu tentang rumah tangga yang dimiliki tidak sebanding dengan masalah yang dihadapi.

Setiap hari akan selalu bertambah masalah, kebutuhan maupun peluang munculnya konflik.

Baca Juga: Surga Hanya Seharga 1 Menit, Cukup Kalimat Ini Kata Gus Baha

3. Jalan rezeki terasa lebih terbuka

Bebas menyalurkan hasrat biologis bukanlah landasan utama yang tepat bagi seorang ingin segera menikah.

Menikah menyimpan hikmah bagi mereka yang berharap rezeki yang berkah.

Ada tiga orang yang akan mendapatkan pertolongan Allah yang pertama orang berjihad di jalan Allah, kedua orang yang menikah demi menjaga kesucian dirinya, tiga budak mukatab yang ingin membebaskan dirinya.

Rezeki itu bukan hanya uang. Rezeki itu kesehatan. Rezeki itu kedamaian hati. Rezeki itu merupakan pertolongan Allah bagi kamu yang sudah berencana untuk menikah.

Allah sudah siapkan jalan rezeki yang terbuka untukmu dan pasanganmu.

Baca Juga: Apa Arti Kehilangan? Benarkah Kehilangan Adalah Musibah? Gus Miftah Menjawab

4. Siap menerima siapapun yang ditakdirkan oleh Allah SWT

Ikhlas artinya menerima dengan lapang dada. Ini adalah sesuatu yang berat. Yang baik menurut kita belum tentu baik di mata Allah.

Apa yang menjadi pilihan kita, belum tentu menjadi sesuatu yang telah Allah pilihkan untuk kita. Kalau kita punya keyakinan bahwa segala sesuatu tidak mungkin terjadi dengan kecuali kehendak Allah, maka itu Ia menunjukkan bahwa semua sudah kehendak Allah subhanahu wa ta'ala.

Jika kamu merasa ikhlas, ketika utamanya ikhlas menerima segala kurang dan lebihnya, dan menganggap semua yang ada pada dirinya adalah ketetapan yang Allah pilih untukmu, ini merupakan ciri bahwa ia adalah jodoh yang telah Allah pilihkan untukmu.

itulah empat ciri orang yang sebentar lagi akan dipertemukan dengan jodohnya. Semoga kamu yang saat ini tengah dalam masa pencarian jodoh akan segera dipertemukan dengan jodoh yang terbaik yang sudah Allah takdirkan. Wallahu a'alam bissawab. ***

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah