5 Weton Ini Otaknya Paling Cerdas, Uang Bukan Masalah Baginya Menurut Primbon Jawa

- 3 Maret 2022, 13:01 WIB
Ilustrasi. Weton cerdas
Ilustrasi. Weton cerdas /pixabay

PORTAL SULUT - Rupanya ada beberapa weton yang menurut Primbon Jawa otaknya paling cerdas.

Mereka pada weton ini paling disebut Primbon Jawa paling cerdas karena banyak ilmunya.

Sehingga dalam hal mencari uang, bukan suatu masalah bagi para weton dalam artikel ini untuk mendapatkannya menurut Primbon Jawa.
 
Baca Juga: Skandal Kalina Ocktaranny dan Vicky Prasetyo Terus Berlarut, Mereka Bagaikan Musuh


Jadi, didalam seni perhitungan Primbon Jawa kuno ada 5 weton banyak ilmu sehingha nantinya paling banyak rezeki.

Diketahui bersama, ilmu pengetahuan merupakan kunci untuk mendapatkan rezeki yang banyak.

Menurut Primbon Jawa, 5 weton ini paling mudah mendapatkan ilmu dan juga dalam hal rezeki.

Bahkan, mendapatkan rezeki yang berlimpah dan kebahagiaan dalam hidupnya.

Lantas, apa saja kelahiran yang dimaksudkan dalam Primbon Jawa paling banyak rezeki dan ilmunya?

Berikut 5 weton banyak rezeki dan ilmunya, dilansir portalsulut.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Naura Komputer, pada unggahan 22 Februari 2022 :

1. Kamis Kliwon

Menurut Primbon Jawa, hari Kamis memiliki nilai 8 dan untuk khusus adalah 7.

Sedangkan pasaran Kliwon mempunyai nilai 8 dan khusus berjumlah 1.

Dari angka tersebut maka bisa disimpulkan bahwa neptu weton Kamis Kliwon berjumlah 16 dan khusus 8.

Didalam seni perhitungan Primbon Jawa pembagian 7, weton ini berada dibawah naungan waseso segoro.

Dari naungan itu diprediksikan orangnya suka berbuat kebajikan dan didalam kehidupannya selalu dikaruniai rezeki berlimpah.

Lalu pada seni perhitungan pembagian 8, mereka berada dibawah naungan ilmu latipan.

Artinya, orang pada naungan ini mempunyai kepandaian diatas rata-rata dan mampu menguasai banyaknya jenis ilmu.

Kemudian seni perhitungan Primbon Jawa pembagian 9, weton ini berada dibawah naungan talus banyu.

Jika diartikan, mereka memiliki kemampuan beradaptasi yang tinggi sehingga karirnya akan sukses.

2. Rabu Pahing

Tertulis dalam Primbon Jawa, hari Rabu mempunyai nilai 7 dan khususnya 6.

Kemudian pada pasaran Pahing memiliki nilai 9 dan khusus berjumlah 3.

Sehingga total neptu dari weton hari Rabu Pahing ialah 16 dan neptu weton khusus adalah 9.

Didalam seni perhitungan pembagi 7, mereka pada kelahiran ini berada di bawah naungan Tunggak semi.

Arrtinya, dirinya pandai dalam mengatur keuangan dan akan selalu memiliki rezeki yang berlimpah.

Lalu di dalam seni perhitungan Primbon Jawa pembagi 8, weton ini juga berada di bawah naungan ilmu latipan.

Sehingga sangat cerdas dan pandai menguasai berbagai macam jenis ilmu.

Sedangkan di dalam seni perhitungan pembagi 9, pemilik weton Rabu Pahing ini juga dinaungi talus banyu.


Dengan begitu , mereka memiliki kemampuan lebih di dalam pekerjaannya, ehingga di dalam karirnya akan mendapatkan kesuksesan.

3. Senin Wage

Didalam kitab Primbon Jawa kuno, hari Senin nilainya 4 dan khususnya juga 4.

Sedangkan untuk pasaran Wage punya nilai 4 dan nilai khusus berjumlah 5.

Dari angka itulah sehingga neptu weton Senin Wage adalah 8 dan neptu khusus adalah 9.

Didalam seni perhitungan pembagi 7, weton ini berada di bawah naungan tunggak semi.

Jika diartikan, di dalam kehidupannya akan mendapatkan rezeki yang cukup banyak.

Selanjutnya dalam seni perhitungan 8 Primbon Jawa, weton ini juga berada di bawah naungan ilmu latipan.

Sehingga memiliki kecerdasan di atas rata-rata dan juga cepat dalam menguasai berbagai macam jenis ilmu.

Lalu untuk perhitungan Primbon Jawa pembagian 9, weton ini berada di bawah naungan Wurung Geni.

Artinya, mereka pada naungan ini akan selalu memiliki semangat berapi-api untuk meraih tujuannya Meski banyak halangannya.

4. Selasa Wage

Hari Selasa mempunyai nilai 3 dan khusus berjumlah 5.

Untuk pasaran Wage mempunyai nilai 4 dan khusus berjumlah 5.

Sehingga neptu weton dari Selasa Wage berjumlah 7 dan khsusus adalah 10.

Didalam seni perhitungan Primbon Jawa pembagi 7, mereka berada dibawah naungan satria wibawa.

Dengan begitu mereka akan selalu mendapatkan keberuntungan dan kemudahan dalam hal rezeki.

Lalu pada pembagi 8, weton ini berada dibawah naungan puncul.

Jika diartikan, kelahiran pada naungan ini memiliki kelebihan dalam berbagai macam bidang ilmu.

Untuk pembagian 9 dalam Primbon Jawa, weton ini berada dibawah naungan talus banyu.

Artinya, Selasa Wage mempunyai kemampuan untuk beradapatsi yang tinggi, sehingga dalam pekerjaannya akan menjadi sukses.


5. Selasa Pahing

Didalam Primbon Jawa, hari Selasa nilainya 3 dan khusus adalah 5.

Lalu pada pasaran Pahing mempunyai nilai 9 dan khusus berjumlah 3.

Sehingga neptu weton dari Selasa Pahing berjumlah 12 dan neptu khusus 8.

Pada seni pembagi 7, mereka berada dibawah naungan waseso segoro.

Dengan begitu akan membuat dirinya suka berbuat kebajikan dan dikaruniai banyak rezeki.

Lalu pada pembagian 8 Primbon Jawa, weton ini berada dibawah naungan bromo panas.

Artinya, mereka memiliki semangat yang tinggi untuk meraih cita-cita dan keinginannya, meskipun banyak halangan.
 
Baca Juga: Bikin Mewek, Ini Ungkapan Maaf Angelina Sondakh kepada Anaknya Keanu Usai Bebas dari Penjara

Kemudian pada pembagi 9 seni perhitungan Primbon Jawa, mereka berada dibawah naungan gigis bumi.

Artinya, weton akan sangat berwibawa dan berkuasa.

Itulah ulasan terkait 5 weton yang menurut Primbon Jawa paling cerdas karena banyak ilmunya.

Sehingga dalam hal mencari rezeki mereka akan sangat mudah dalam mendapatkannya.

Perlu diingat, keberadaan Primbon Jawa adalah sebuah gambaran, motivasi dan intropeksi diri. Selebihnya untuk kepercayaan kembali pada setiap orang dalam menilianya.***

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah