Weton Penakluk Hati Manusia, Kata-katanya Selalu Menarik Orang Lain, Menurut Primbon Jawa

- 1 Maret 2022, 17:53 WIB
 Ilustrasi. Weton Penakluk Hati Manusia, Kata-katanya Selalu Menarik Orang Lain, Menurut Primbon Jawa
Ilustrasi. Weton Penakluk Hati Manusia, Kata-katanya Selalu Menarik Orang Lain, Menurut Primbon Jawa /KELLEPICS/pixabay
 
PORTALSULUT - Dalam Primbon Jawa dijelaskan ada 3 weton yang pandai berbicara penakluk hati mansia.
 
Kepandaian mereka dalam berbicara selalu membuat orang lain terkesan.
 
Setiap kata yang mereka ucapkan selalu terarah dengan rapi.
 
 
Weton apa saja yang pandai menaklukan hati manusia ?
 
Dilansir Portalsulut.Pikiran-rakyat.com dari kanal Youtube Naura Komputer pada 1 Maret 2022. Berikut ini 3 weton penakluk hati manusia menurut Primbo Jawa.
 
1. Senin Pon
 
Hari senin punya nilai empat dan nilai khususnya empat.
 
Sedangkan pasaran pon punya nilai tujuh dan nilia khususnya empat.
 
Maka jumlah neptu senin pon adalah 11 dan neptu weton khusus adalah delapan.
 
Weton ini berada dibawah naungan Lambprah Blawur, Jagur  Macan dan Wasesa Segoro.
 
Sehingga membuat weton ini manis dalam berbicara, pandai menarik hati orang lain, dan juga pintar mencari rezeki.
 
Mereka juga termasuk weton yang cekatan dalam mencari nafkah, pandai menyesuaikan diri dengan alam disekitar.
 
Serta tutur katanya halus menarik hati.
 
2. Rabu Kliwon
 
Hari rabu punya nilai tujuh dan nilai khususnya enam.
 
Sedangkan pasaran kliwon punya nilai delapan dan nilai khususnya satu.
 
 
Sehingga jumlah neptu weton rabu kliwon adalah 15 dan neptu weton khusus adalah tujuh.
 
Mereka adalah weton yang berada dibawah naungan Puntjul, Wokan Ular, dan Lebu Katiupangin.
 
Sehingga dia akan sangat pandai berbicara, meski pikirannya akan selalu tertuju kepada wanita.
 
Pikirannya hidup, lincah dan pandai menyesuaikan diri dalam pergaulannnya.
 
Dia juga termasuk sosok yang sangat sayang sekali dengan pasangannya.
 
3. Jumat Wage
 
Hari Jumat punya nilai enam dan nilai khususnya satu.
 
Sedangkan pasaran wage, punya nilai empat dan nilai khususnya lima.
 
Sehingga neptu weton jumat wage adalah 10 dan neptu weton khusus adalah enam.
 
weton ini berada dibawah naungan Duraben Apesan, Dangu Watu dan Satria Wirang.
 
Sehingga membuat weton ini banyak berbicara dan tepat pembicaraannya.
 
 
Dia memiliki hati yang ikhlas dan terang, selalu berhati-hati dalam berbicara meskipun sering mendapat rintangan.
 
Selain itu, weton ini memiliki ilmu yang tinggi, ramah sikap dan tingkahnya, maupun tutur bicaranya.
 
Meski mereka banyak bicara, tapi serba dipertimbangkan, baik buruknya terlebih dahulu.
 
Dia juga tegas dalam tindakan, meski terkadang terlalu keras.
 
Sifatnya yang suka menolong orang, membuat dia mampu memikat dan disukai orang lain.
 
Itulah tiga weton yang bermulut manis kata-katanya mampu memikat hati orang lain menurut Primbon Jawa.*** 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x