5 Weton Ini Dikaruniai Nyali Tingkat Dewa Sejak Lahir menurut Primbon Jawa

- 22 Januari 2022, 17:21 WIB
Ilustrasi. Weton ini dikaruniai nyali tingkat dewa
Ilustrasi. Weton ini dikaruniai nyali tingkat dewa /Andrea Piacquadio/Pexels

Pemilik weton Rabu Kliwon juga dinaungi lakune surya atau srengenge, artinya bertata susila, sopan santun, agak pemalu, cerdas, dan berwibawa.

Bila digabungkan dengan kala tinantang, akan menjadikan weton ini seorang yang punya watak pemberani dan berwibawa, namun bertata susila, sopan, serta cerdas.

Berada di bawah lebu katiup angin, membuat orang weton Rabu Kliwon kadang terombang-ambing hidupnya, namun ia tidak akan gentar, watak kala tinantang akan membuat weton ini terus berani maju, mencari dan mengusahakan kesuksesan dan kejayaannya.

Baca Juga: Weton Boss! 8 Weton Penguasa: Pemegang Kekuasaan dan Punya Kedudukan Tertinggi, Wetonmu Termasuk?

3. weton Senin Pahing

Dalam kitab Primbon Jawa kuno, weton Senin Pahing jumlah neptunya 13, berasal dari Senin 4 dan Pahing 9.

Semasa hidupnya orang weton Senin Pahing bernaung pada lintang kukus.

Orang-orang dengan weton ini cenderung selalu menyampaikan pendapat dengan tegas, dan sulit dipengaruhi orang lain, jika tidak menemukan alasan yang kuat, keras kepala serta sulit menerima nasehat orang.

Pemilik weton Senin Pahing mempunyai kemauan yang kuat, mereka bersemangat dalam mewujudkan mimpi dan cita-citanya.

Kebanyakan dari weton Senin Pahing adalah orang yang sensitif perasaannya, mereka mudah iba, dan mempunyai kejujuran pada dirinya.

Halaman:

Editor: Ralki Sinaulan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah