Harut dan Marut, 2 Malaikat yang Digantung Sampai Hari Kiamat, Berikut Penjelasannya

- 12 Januari 2022, 19:49 WIB
Ilustrasi kiamat
Ilustrasi kiamat /Pixabay

"Saya lebih cenderung kata Harut dan Marut dalam ayat itu merupakan pengganti Manusia," ujar Ibnu Katsir.

Karena itu lanjutnya, makna ayat itu adalah Sulaiman tidaklah kafir dan tidak diturunkan sihir kepada dua malaikat. Namun setanlah yang kafir karena mereka mengajarkan sihir kepada manusia.

Yakni setan mengajarkan sihir kepada Harut dan Marut yang keduanya adalah dua orang manusia. Kemudian keduanya mengajarkan sihir sosial lainnya.

"Keduanya tidak mengajarkan sihir kepada khalayak, sebelum berkata kepada malaikat. Sesungguhnya kami adalah fitnah maka janganlah kafir, karena itu Harut dan Marut merupakan Badal dari manusia yang memiliki fitraah manusia memberi nasihat," papar Ibnu Katsir.

Sementara itu, Said Kutub dalam tafsirnya Fi Zhilalil Quran menjelaskan, sebenarnya kedua orang itu sudah melarang Bani Israil mempelajari sihir.

Sebab sihir itu dapat mencelakakan mereka. Namun Bani Israel tetap meminta keduanya untuk mengajarkan sihir tersebut. Akibatnya terjadilah fitnah yang menyebabkan seorang suami bisa menceraikan istrinya karena sihir tersebut.

"Maka mereka mempelajari dari kedua malaikat itu apa yang dengan sihir itu mereka dapat menceraikan antara seorang suami dan istrinya" (Alquran surat Al-Baqarah ayat 102).

Banyak pihak juga yang mengatakan, kisah seputar Harut dan Marut berkaitan erat dengan Israiliyat, artinya yang biasa diceritakan dan dibanggakan oleh kaum Yahudi.

Baca Juga: MENAKUTKAN! 9 Hal Penyebab Kiamat Menurut Para Ilmuwan, Sudah Ada Yang Terjadi?

Muhammad bin Muhammad Abu Syahbah dalam kitabnya, "Israiliyat dan Palsu dalam kitab-kitab tafsir" juga menyebutkan kisah ini sebagai cerita Israilliyat tafsir juga menyebutkan kisah ini sebagai cerita israiliyat.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah