SERAM! Inilah Asal Muasal Kuntilanak Merah, Hantu Ganas yang Ingin Balas Dendam

- 23 Desember 2021, 06:59 WIB
Ilustrasi. SERAM! Inilah Asal Muasal Kuntilanak Merah, Hantu Ganas yang Ingin Balas Dendam
Ilustrasi. SERAM! Inilah Asal Muasal Kuntilanak Merah, Hantu Ganas yang Ingin Balas Dendam /pixabay


PORTAL SULUT - Simak penjelasan tentang asal-usul hantu kuntilanak merah, hantu ganas yang ingin balas dendam.

Mendengar kata hantu kuntilanak pasti langsung membuat kita merinding.

Kita langsung membayangkan sosok perempuan berpakaian putih dengan wajah seram.

Adapun ciri-ciri kuntilanak, yakni perempuan rambut panjang, wajah yang tidak lumrah, dan berpakaian baju putih panjang.

Baca Juga: 5 Permainan Pemanggil Hantu Paling Menakutkan, Nomor 4 Nyawa Jadi Taruhan, Berani Coba?

Banyak video yang beredar di media sosial tentang penampakan kuntilanak di sebuah bangunan bahkan di sebuah pohon.

Namun berbicara tentang kuntilanak, salah satu hantu asal Indonesia, layak untuk mengetahui jenis-jenisnya.

Selain kuntilanak berwarna putih, ternyata ada kuntilanak merah.

Kuntilanak merah konon dipercaya memiliki dendam kesumat kepada seseorang.

Dilansir portalsulut.com dari kanal YouTube EHstory pada Kamis 23 Desember 2021, berikut penjelasan tentang asal-usul kuntilanak merah.

Diketahui, hantu kuntilanak merah merupakan hantu urban legend yang paling menyeramkan di Indonesia.

Pasalnya hantu ini memiliki sifat yang jahat, bahkan paling jahat yang pernah ada.

Banyak cerita yang beredar di masyarakat, bahwa hantu ini sering menampakan diri.

Konon hantu kuntilanak merah sering muncul di jalan yang ada di Jakarta.

Khususnya di terowongan Casablanca yang terkenal sangat angker.

Menurut cerita, asal usul kuntilanak merah ini adalah seorang wanita yang dikuburkan dalam keadaan hamil.

Baca Juga: BERANI COBA? Ini Ritual Permainan Pemanggilan Hantu Paling Menyeramkan

Pada waktu itu, ada sepasang kekasih yang menjalin cinta berbunga-bunga.

Namun si pria tidak percaya bahwa wanitanya ini ini mencintainya atau tidak.

Si pria lantas meminta bukti bahwa pacarnya ini ini benar-benar cinta kepadanya atau tidak.

Si pria lantas mengajak si wanita untuk melakukan hubungan intim.

Dan dengan terpaksa si wanita mengizinkan atau memberikan permintaan si pria.

Beberapa bulan kemudian, si wanita hamil atau mengandung anak si pria diluar nikah.

Mendengar hal tersebut, si pria enggan untuk bertanggung jawab atas perbuatannya.

Lantas, mereka berdua bertengkar hebat karena si lelaki tidak mau mengakui janin yang ada di dalam kandungan si wanita adalah anaknya.

Hal tersebut kemudian membuat si pria marah besar dan menganiaya si wanita atau pacarnya yang hamil itu.

Kekerasan pun terjadi dan si wanita mengalami luka parah akibat dianiaya oleh pacarnya itu.

Beberapa saat kemudian si wanita meninggal akibat dianiaya oleh si pria.

Untuk menyembunyikan jejak kekerasannya, si pria lalu mengubur mayat wanita yang sedang hamil itu.

Baca Juga: 8 Hantu Paling Seram, Nomor 5 Suka Menjelma Jadi Manusia

Karena hal itu arwah si wanita yang hamil menjadi tidak tenang, dan pada akhirnya menjelma sebagai kuntilanak merah.

Alasan mengapa kuntilanak ini disebut kuntilanak merah, adalah karena darah si wanita yang hamil tersebut.

Selain itu, warna merah menjadi simbol kemarahan dan kebencian dari hantu ini.

Meski ia sudah tidak lagi hidup, ia berharap masih bisa membalas dendam kepada pacarnya itu.

Itulah alasan mengapa ia menjelma sebagai hantu kuntilanak merah, yaitu wanita yang dianiaya pacarnya dalam keadaan hamil hingga meninggal.*

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah