Semeru Segera Membaik, Tiga Gunung Ini Diramalkan Meletus Bikin Pulau Jawa Porak Poranda

- 22 Desember 2021, 11:39 WIB
Ilustasi. Setelah Semeru ada tiga gunung meletus.
Ilustasi. Setelah Semeru ada tiga gunung meletus. /*/mantrapandeglang.com/Pixabay/doctor-a /

PORTAL SULUT – Meski masih terus meluncurkan awan panas tetapi gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, diperkirakan akan segera membaik.

Erupsi gunung Semeru terjadi pada 4 Desember 2021 lalu mengakibatkan banyak korban. Baik materi maupu korban meninggal.

Namun demikian, diprediksi akan ada tiga gunung yang meletus dan akan membuat Pulau Jawa porak poranda.

Baca Juga: Penjaga Semeru Minggir, Khodam Gunung Berapi Hanya Bisa Dimiliki 5 Weton Ini, Paling Tangguh

Dari daftar tiga gunung tersebut tidak ada lagi nama Semeru.

Setidaknya itulah ramalan seorang indigo asal Kediri, Igor Otodan.

Ramalan atau prediksi dari sang indigo ini kerap kontroversi. Namun ia berani mengungkapkan hal itu karena didasarkan pada penerawangannya.

Apalagi ada beberapa prediksi atau ramalan Igor yang menjadi kenyataan.

Seperti dikutip dari kanal YouTube Ngaji Roso, ia mengungkap bahwa gunung Semeru yang meletus belum lama ini merupakan sebuah pembuka dari bencana alam lain yang akan terjadi.

Baca Juga: Waspada! Setelah Semeru, Gunung Lawu Diramal Akan Meletus Dahsyat Awal Tahun 2022

Beberapa tahun ke depan, kata Igor Otodan, tiga gunung meletus bergantian.

Salah satu gunung, kata Igor, jika meletus akan sangat berdampak bagi keseimbangan Pulau Jawa dan masyarakat penghuni Pulau Jawa.

Tiga gunung yang akan meletus dan membuat Pulau Jawa porak poranda memiliki inisial M, A, dan O.

"Setelah Semeru, 3 gunung lain akan meletus. Inisialnya M, A, O," ujar Tigor Otodan.

Salah satu inisial gunung yang disebut Igor Otodan saat ini sedang aktif-aktifnya. Letaknya ada di Pulau Jawa.

Jika melihat data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), setidaknya ada 19 gunung aktif di Pulau Jawa.

Baca Juga: Tanpa Sadar, Kamu Telah Memanggil Makhluk Halus dengan 6 Kebiasaan Ini, Segera Hentikan!

Diketahu bahwa gunung berawalan huruf M adalah gunung Merapi yang berstatus Level III atau Siaga.

Gunung berinisial huruf A ada 2, yakni Gunung Arjuno yang terletak di antara Malang dan Pasuruan, serta Gunung Argopuro yang terletak di Bondowoso.

Gunung Argopuro dinyatakan tidak menunjukkan tanda keaktifan lagi namun bukan tidak mungkin kembali aktif karena semua adalah kekuasaan Tuhan.

Selanjutnya beberapa gunung yang memiliki nama dengan awalan huruf A yang terletak di dekat ujung Pulau Jawa, yakni Gunung Anak Krakatau yang saat ini dinyatakan di Level II.

Kemudian meski Gunung berinisial O tidak ada di Pulau Jawa. Namun inisial nama bisa digunakan untuk memberi identitas huruf depan maupun belakang.

Jika memang benar demikian, Bromo merupakan salah satu gunung yang memiliki huruf vocal O ganda.

Baca Juga: SIAP-SIAP! 10 Weton Ini Banjir Rezeki di Awal Tahun 2022 menurut Primbon Jawa

Bukan tidak mungkin Gunung Bromo yang berada di wilayah Kabupaten Probolinggo, Pasuruan, Lumajang, dan Malang, Jawa Timur bisa saja meletus pada suatu hari.

Bahkan saat ini, menurut BMKG gunung Bromo dilaporkan dalam Level III atau Waspada.

Meski ramalan atau prediksi itu hanya sebatas firasat, penting juga bagi kita untuk meningkatkan kewaspadaan serta berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, agar tidak ada lagi gunung meletus. (Niken Candra Bestari/Lingkar Madiun)

Disclaimer: Artikel ini sebelumnya sudah tayang di LingkarMadiun.com dengan judul “Waspada, Indigo Bocorkan 3 Inisial Gunung yang Akan Hancurkan Pulau Jawa, Ada Inisial M

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: Lingkar Madiun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah