Bisa Membawa Petaka dan Kesialan! Menurut Primbon Jauhi Sifat Seperti Ini, Nomor 3 Sangat Berbahaya

- 21 Desember 2021, 07:01 WIB
Menurut Primbon ada sifat manusia yang bisa menghancurkan dirinya
Menurut Primbon ada sifat manusia yang bisa menghancurkan dirinya /Pixabay.com/

PORTAL SULUT – Ada sifat manusia yang ternyata bisa menghancurkan diri sendiri dan dapat merugikan orang lain disekitarnya menurut kitab Primbon Jawa.

Kitab Primbon merupakan warisan dari leluhur di Jawa, serta sering dijadikan pedoman dalam melihat atau meramal nasib dan peruntungan seseorang.

Penjelasan mengenai sifat manusia yang dapat menghancurkan diri sendiri di dalam kitab Primbon sudah lama menjadi pembahasan banyak orang.

Para ahli Primbon seringkali meramal nasib seseorang lewat berbagai perhitungan yang didasari dengan tanggal kelahiran maupun sifat-sifat lain yang ada di kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: 6 Weton Anak Pemalas Sedari Kecil, Diramalkan Akan Bernasib Buruk dan Miskin Permanen Saat Dewasa

Berikut ini merupakan sifat manusia yang bisa menghancurkan diri sendiri dilansir dari kanal YouTube ESA Production:

  1. Iri hati

Sifat iri hati jika sudah menjadi kebiasaan akhirnya membuat hati Anda panas dan menyiksa sendiri.

Kita sering iri dengan apa yang dimiliki oleh orang lain. Bahkan karena sifat iri tersebut, kita sering memaksakan diri untuk memperoleh seperti apa yang dimiliki oleh orang lain. Hal ini hanya akan menyiksa diri sendiri.

  1. Sombong

Kesombongan yang berada di dalam diri kita juga bisa menghancurkan kehidupan kita.

Baca Juga: 6 Weton Anak Pemalas Sedari Kecil, Diramalkan Akan Bernasib Buruk dan Miskin Permanen Saat Dewasa

Orang yang sombong merasa harus dihormati, harus merasa disegani oleh orang lain.

Selain itu egonya sangat tinggi. Dia merasa paling bagus sendiri, merasa paling benar dan orang lain salah semua.

  1. Malas

Malas yang sudah menjadi kebiasaan dipastikan akan bisa menghancurkan hidup kita.

Namun untuk melanjutkan hidup kita, kita harus tetap berusaha dan beriktiar.

  1. Marah-marah

Menurut Primbon Jawa, marah-marah bisa menghancurkan hidup kita.

Karena dengan marah-marah ego kita yang semakin di depan. Selain itu, akan mempengaruhi kerusakan di otak kalau terus-menerus dilakukan. Dengan kerusakan tersebut akhirnya berdampak terhadap kehancuran hidup kita.

Jadi kita harus terus mengontrol emosi, kalau mendengar sesuatu yang kira-kira akan membuat kita marah, maka lebih baik kita menghindar ataupun berdiam diri. Kalau bisa meditasi agar kita tenang.

Baca Juga: Terima Pesan Nyi Roro Kidul, Anak Indigo ini Sebut Pulau Jawa Akan Disapu Tsunami, Kapan Terjadi?

  1. Asal bicara

Asal bicara atau ceplas-ceplos juga bisa menghancurkan hidup kita sendiri.

Jadi kita berbicara sehari-hari itu harus mempunyai patokan atau mempunyai dasar, jangan asal ngomong atau ceplas-ceplos.

Harus tahu situasi dan kondisinya. Berbicara jujur saja itu benar, tetapi sering kalau kondisinya atau waktu atau tidak tepat juga terkadang tidak baik.

Baca Juga: 3 Weton ini Ditakdirkan Jadi Pemimpin dan Bos Besar Menurut Primbon Jawa, Apakah Kamu Salah Satunya?

  1. Cemburu

Cemburu boleh, tetapi kalau sudah menjadi pencemburu buta akan menjadi sangat berbahaya. Apa-apa cemburu, maka Anda akan hancur sendiri.

Hal itu juga sudah dituliskan dalam Primbon Jawa. Cemburu yang berlebihan bisa menghancurkan kehidupan kita.

  1. Menyalahkan diri sendiri

Menyalahkan diri sendiri itu boleh, tetapi kalau menjadi kebiasaan juga tidak baik.

Baca Juga: Menurut Primbon Jawa, Jangan Buat 3 Weton Ini Marah, Nanti Bisa Berbahaya

Menyalahkan diri karena kita bersalah sebaiknya hanya untuk bahan introspeksi diri, untuk berbuat yang menjadi lebih baik lagi.

Tetapi kalau kita sesali kesalahan kita terus-menerus, selama hidup kita menyalahkan diri sendiri akhirnya tidak bisa berbuat apa-apa, itu hanya akan menghancurkan itu kita sendiri.

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah