3 Ciri-ciri Orang Sukses Di Masa Depan, Apakah Anda Salah Satunya!

- 7 Desember 2021, 09:54 WIB
Ilustrasi:Orang Sukses.  3 Ciri-ciri Orang Sukses Di Masa Depan, Apakah Anda Salah Satunya!
Ilustrasi:Orang Sukses. 3 Ciri-ciri Orang Sukses Di Masa Depan, Apakah Anda Salah Satunya! /Pixabay/ mohammed_hassan/

PORTAL SULUT - Dalam bermsyarakat dalam menempuh kehidupan yang lebih baik, Kebanyakan Masyarakat Jawa dari jaman dulu hingga sekarang masih memegang pitutur Luhur.

Pitutur Luhur diartikan sebagai nasehat yang baik dari nenek para leluluhur.

Pitutur Luhur diyakini bisa membawa kehidupannya lebih baik jika kita melaksanakannya. Jika dalam pergaulan kita lalai atau mengabaikan  maka hidupnya atau masa depannya  akan suram.

Baca Juga: 5 Shio Pemegang Kunci Sukses, Pintu Rezeki dan Hoki Mereka Terbuka Lebar di Tahun Macan Air 2022

Pitutur Luhur biasanya kata katanya pendek namun penuh makna. Kali akan membahas  pitutur Luhur berkaitan dengan  ciri ciri orang sukses di masa depan.

Dikutip portal sulut, 7 Desember 2021, dari YouTube kanal Gandul TV, 3 ciri orang sukses di masa depan, berikut penjelasannya

Sing Sopo Sing Gelem Kesel Bakale mintel

Artinya Barang Siapa hidupnya mau capek dikemudian hari akan menikmati banyak hasil, akan merasakan buah dari jerih payahnya.

Banyak mempunyai simpanan yang akan digunakan untuk  rencana kesuksesan masa depannya. .

Baca Juga: SIMAK! Bakal Tajir Melintir dan Sukses Besar, 6 Weton Ini Bakal Berjaya di Tahun 2022 Mendatang

Sing Sopo Temen Bakale Katrimahan

Pitutur ini berarti  barang siapa yang dengan sungguh-sungguh, tekun, giat bekerja, mau rajin, optimis dan ulet dikemudian hari akan jadi kenyataan, yaitu sukses.

Pitutur ini sebagai motivasi bagi generasi  muda agar selalu giat, tekun bekerja.

Berani menerima tantagan agar masa depannya cerah, istilah sekarang dikenal dengan  hasil tak akan pernah mengkhianati usaha. Cepat atau lambat, usahanya akan membuahkan hasil.

Sing Sopo Gelem Nabuh Gong Ing Tembe Bakale Methongkrong,

Arti dari Pitutur Luhur diatas adalah barang siapa mau bertanya, dan  rasa ingin tahunya besar, serta rajin menuntut ilmu, mempraktekkan dalam kehidupan sehari-hari  bermasyarakat niscaya akan jadi orang terhormat.

Baca Juga: Weton Sengsara di Masa Kecil Namun Sukses dan Kaya Raya di Usia Tua Menurut Primbon Jawa

Terhormat yang dimaksud  adalah terhormat namanya, yaitu namanya baik selalu dikenang atau menjadi pembicaraan setiap orang.

Terhormat kedudukannya, yang berarti jabatan dan pangkatnya sangat disegani di lingkungan masyarakat dan lingkungan kerjanya. Mereka ini tergolong orang terpandang karena terhormat segalanya.

 Itulah tadi pembahasan 3 ciri orang sukses dimasa depan, silahkan untuk mencoba.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah