8 Jenis Hantu yang Terkenal di Indonesia, Salah Satunya Sering Dipelihara Orang!

- 3 November 2021, 09:16 WIB
Ilustrasi kuntilanak
Ilustrasi kuntilanak /Youtube Gana Setioko


PORTAL SULUT - Hantu atau makhluk gaib merupakan sebuah entitas yang transparan yang tak kasat.

Ada banyak jenis hantu yang tersebar di dunia. Sedangkan di Indonesia, setidaknya ada ratusan jenis bahkan lebih.

Secara umum Hantu merujuk kepada roh atau arwah yang meninggalkan badan karena kematian. Definisi dari hantu pada umumnya berbeda di setiap agama, peradaban, maupun adat istiadat.

Baca Juga: 5 Weton Dijaga Khodam Bolo Sewu dari Serangan Santet atau Ilmu Ghaib, Penakluk Seribu Pasukan Jin

Di Indonesia sendiri, terdapat beberapa macam jenis hantu yang dipopulerkan oleh cerita masyarakat Indonesia itu sendiri, seperti misalnya Pocong dan kuntilanak.

Lalu apa saja jenis hantu yang populer di Indonesia? Berikut daftarnya yang dikutip dari Primbon.

1. Kuntilanak

Legenda hantu kuntilanak ini berawal dari cerita seorang wanita yang meninggal dalam keadaan hamil, dan belum sempat melahirkan bayinya.

Sosok kuntilanak digambarkan mempunyai paras cantik, berambut panjang dan mengenakan baju panjang berwarna putih. Konon, penampakannya pada malam hari dan biasanya disertai dengan harum bunga kamboja.

Menurut beberapa cerita, ada sejumlah ciri-ciri yang menandakan kemunculan kuntilanak, di antaranya, terdengarnya suara anak ayam atau lengkingan suara wanita tertawa pada malam hari.

Kuntilanak juga dikisahkan tidak akan mengganggu wanita hamil yang membawa paku, pisau, atau gunting.

Baca Juga: Jangan Ditanam di Rumah, 7 Tanaman Ini Pembawa Sial dan Seret Rejeki. Jika Ada, Sebaiknya Disingkirkan!

2. Sundel Bolong
Hantu yang satu ini memiliki rupa yang mirip Kuntilanak, namun perbedaan terdapat pada punggungnya. Sundel bolong digambarkan sebagai hantu wanita yang memiliki punggung berlubang yang tembus hingga bagian dada.

Alkisah, pada semasa hidupnya ia diperkosa dan melahirkan anaknya di dalam kubur. Oleh karena itu, arwahnya menjadi penasaran dan mengambil bayi-bayi yang baru dilahirkan.

3. Kuyang

Hantu yang berasal dari tanah Kalimantan ini adalah sebuah makhluk yang suka memangsa janin dalam kandungan. Kuyang sebenarnya adalah manusia (umumnya wanita) yang sedang mempelajari ajaran ilmu hitam untuk mencapai kehidupan abadi.

Pada siang hari, kuyang terlihat biasa layaknya orang pada umumnya. Hanya saja kuyang suka memakai selendang, dimana selendang itu berguna untuk menutupi tanda di lehernya.

Konon, pada malam hari kepalanya akan terpisah dari tubuhnya, lalu kepala itu akan berubah wujud menjadi seekor burung atau kucing.

Untuk membedakan kucing biasa dengan kucing jadi-jadian adalah saat ia mendarat di atap rumah, suara mendaratnya seperti bunyi mobil jatuh, sangat keras dan jelas terdengar. Sedangkan cara melawan kuyang cukup dengan memukulkan sapu ijuk atau pera­bot rumah tangga seperti panci ke tubuh Kuyang.

4. Babi Ngepet

Hantu ini berwujud hewan, babi ngepet adalah babi hutan atau babi setan dalam mitologi Jawa. Ia merupakan jelmaan dari seseorang yang mempelajari ilmu hitam. \

Dalam melakukan ritualnya, yaitu mencuri, ia akan dibantu oleh orang lain untuk menjaga lilin ngepetnya agar tidak padam. Apabila lilin tersebut padam, pertanda bahwa babi ngepet dalam keadaan bahaya atau kembali ke wujud semula (manusia).

Menurut cerita, sebelum mencuri, babi ngepet akan menggesekan tubuhnya ke rumah incarannya, entah di dinding, pintu, atau jendela. Tak lama berselang, barang­barang si pemilik rumah, seperti uang, emas, dan perhiasan pun raib dibawa oleh babi ngepet itu.

Baca Juga: 8 Kebiasaan Pertanda Kamu Dijaga 4 Malaikat Pelindung, Pintu Rezeki Terbuka Lebar menurut Primbon Jawa

5. Banaspati

Banaspati merupakan hantu yang berasal dari Jawa. Wujud hantu ini digambarkan sebagai bola api atau tengkorak manusia yang diselimuti dengan bara api. Penampakannya sering disertai dengan bunyi tangisan bayi.Selain itu, kemunculan hantu ini sangat ditakuti karena dianggap memba­wa malapetaka.

6. Wewe Gombel

Wewe gombel digambarkan sebagai sesosok hantu wanita dengan payudara yang sangat besar dan melar sampai ke tanah. Wewe Gombel menyukai anak kecil. Jadi, apabila di suatu daerah ada anak yang hilang secara mendadak, hal itu mungkin ada kaitannya dengannya.

Konon, penampakan wewe gombel menyerupai wanita cantik sehingga anak kecil yang menjadi korbannya tidak merasa takut kepadanya dan mau diajak ke rumahnya.

Setelah sampai di hunian wewe gombel, anak tersebut akan dirawat dan disusui olehnya.

Menurut beberapa cerita, anak yang diculik wewe gombel diberi makanan berupa kotoran manusia yang terlihat seperti makanan biasa. Selain itu, korban juga tidak akan mengenakan sehelai pakaian pun. Tapi, tubuhnya akan dilumuri oleh lumpur.

Untuk mencari anak yang hilang yang disebabkan oleh wewe gombel, disarankan untuk membunyikan peralatan dapur seperti panci, sendok, piring kaleng, dan sebagainya sambil memanggil nama anak yang hilang tersebut, maka anak tersebut akan ditemukan. Biasanya disembunyikan di atas pohon kawung (aren).

7. Tuyul
Tuyul digambarkan sebagai makhluk halus berwujud anak kecil atau balita, dengan kepala gundul, dan suka mencuri uang. Konon, tuyul dipercaya berasal dari janin seseorang yang mengalami keguguran atau bayi yang meninggal ketika dilahirkan.

Layaknya sifat alami dari seorang bayi, tuyul juga suka bermain. Menurut mitos, ada beberapa cara untuk menangkal tuyul masuk ke dalam rumah, di antaranya menggantungkan anak kepiting atau bawang putih di atas jendala atau pintu, serta mengikat uang dengan benang sehingga sulit diambil.

8. Pocong
Pastinya kita sudah tak asing lagi dengan mahluk astral satu ini, pocong digambarkan sebagai jasad dari seseorang yang ketika dimakamkan. Konon karna tali pocongnya lupa tidak dibuka itu membuat arwahnya jadi penasaran. Sehingga ia berkeliar¬an untuk mencari orang yang mau mem¬bukakan ikatan tali diatas kepalanya itu.

Itulah beberapa hantu yang cukup terkenal di pulau Nusantara Ini.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x