5 Makhluk Menyeramkan yang Hidup di Zaman Arab Jahiliyah Hingga Sekarang

8 September 2022, 08:28 WIB
Ilustrasi - Makhluk menyeramkan hidup di zaman Arab Jahiliyah. /Freepik.com/@liuzishan

PORTAL SULUT – Sejak zaman Arab Jahiliyah hingga sekarang, ada makhluk yang hidup disimbolkan sangat menyeramkan.

Paras sangar, tinggi, besar, serta memiliki kekuatan luar biasa. Begitulah gambaran makhluk mitologi ini.

Setidaknya ada 5 makhluk menenyeramkan itu yang pernah hidup di zaman Arab Jahiliyah.

Baca Juga: Jika 3 Weton Ini Marah Segera Menghindar, Menurut Primbon Jawa Menakutkan

Salah satu bahkan masih ada hingga sekarang.

Eksistensi makhluk menyeramkan di Negara Arab itu, hampir sama menyeramkan dengan makhluk mitologi di Indonesia.

Dikutip dari Instagram @top5_id berikut ini 5 makhluk menyeramkan yang hidup di zaman Arah Jahiliyah dan salah satu masih ada hingga sekarang.

  1. Bahamut

Bahamut versi Arab ini sangat berbeda dengan bahamut yang dikenal banyak orang. Dalam mitologi Arab, bahamut adalah ikan raksasa yang kepalanya gabungan dari gajah dan badak serta dilengkapi taring yang mencuat.

Selain itu, makhluk ini memiliki tugas untuk melindungi dunia dari segala hal buruk dan bencana-bencana yang terjadi.

Baca Juga: Buah yang Fancy Bagi Milenial, Alpukat Bisa Bikin Perempuan Jauh dari Kanker Serviks

  1. Jin Ifrit

Dikenal sebagai sosok pemimpin dari para jin, makhluk ini muncul dalam kisah Nabi Sulaiman. Terdapat beberapa pendapat lain juga yang menyebutkan bahwa ifrit ialah suatu ras dari bangsa jin.

Menurut berbagai sumber, ciri-ciri jin ifrit meliputi tubuh yang besar dan tinggi serta berpakaian seperti seorang raja.

Diyakini jika makhluk menyeramkan ini masih ada sampai sekarang.

  1. Karkadan

Karkadann adalah makhluk mitologi bertubuh sebesar kuda, atau bahkan lebih, dengan warna putih serta kepala berwarna merah gelap dengan mata berwarna biru.

Baca Juga: Anda Mengidap Infeksi Ginjal Jika Memiliki 11 Gejala Ini, Bisa Mengancam Jiwa

Selain itu, hewan ini pun disebut memiliki tanduk sepanjang setengah kaki di kepalanya. Debu yang berasal dari tanduk tersebut dipercaya dapat menyembuhkan segala macam racun. Konon, orang-orang yang meminum anggur dari tanduknya akan sembuh dari segala penyakit dan kebal dari semua macam racun.

  1. Nasnas

Nasnas merupakan makhluk raksasa yang diketahui berasal dalam mitologi Arab. Meskipun memiliki badan yang besar, makhluk ini rupanya hanya menyerupai setengah dari tubuh manusia saja.

Nasnas ialah manusia raksasa yang terbelah dua secara vertikal. Tetapi, makhluk mitologi ini dikenal memiliki kecepatan yang luar biasa.

Sekali melompat, ia akan langsung menempuh jarak yang sangat jauh. Nasnas sendiri merupakan keturunan dari bangsa jin yang disebut Shikk.

Baca Juga: 4 Bahaya Pakai Sabun Pembersih Miss V Kata dr. Ema Surya Pertiwi, Nomor 3 dan 4 Ganas

  1. Falak

Falak adalah sesosok ular yang dipercaya hidup di bawah fire realm. Makhluk ini disebut akan keluar saat kehidupan dunia akan berakhir.

Dengan nafsu makan yang besar, ia mampu memakan hampir segala hal, termasuk desa sekalipun. Hanya ketakutannya terhadap kekuatan Allah yang bisa mencegah ular ini menelan semua makhluk ciptaan-Nya.

Baca artikel seputar makhluk gaib lainnya KLIK DI SINI.***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler