Jangan Tanam Tanaman Ini di Pekarangan: Bikin Rezeki Tersendat dan Energi Negatif Masuk ke Dalam Rumah

5 Agustus 2022, 07:14 WIB
Pohon beringin /veeterzy/Pexels

PORTAL SULUT – Ada beberapa tanaman yang tidak dianjurkan untuk ditanam di pekarangan atau di depan rumah.

Karena tanaman ini bisa memberikan dampak yang kurang baik untuk suasana di dalam rumah.

Dikatakan bahwa dengan adanya tanaman ini di depan atau pekarangan maka bisa menarik energi negatif ke dalam rumah.

Baca Juga: Garis Tangan Trisula ! Garis Tangan Orang Kaya Pembawa Rezeki Dari 3 Alam

Hal itu disebabkan energi pada tanaman ini disukai oleh makhluk halus.

Maka dengan adanya tanaman ini bisa mengundang datangnya makhluk halus.

Selain itu disebutkan juga bahwa tanaman ini bisa membuat rezeki tersendat.

Di sisi lain, tanaman ini juga tidak cocok ditanam di depan rumah karena ukurannya yang besar.

Di mana tanaman dengan ukuran yang besar ini dapat menjadi sumber bencana, seperti roboh di atas rumah, dsb.

Lantas, tanaman apa saja yang tidak dianjurkan ditanam di depan pekarangan rumah?

Dikutip dari kanal Youtube ESA Production pada Jumat, 5 Agustus 2021, berikut 4 tanaman yang kurang bagus bila ditanam di depan rumah.

1. tanaman yang berduri

Misalnya tanaman kaktus. Karena biasanya tanaman berduri itu memecah energi.

Secara energi, tanaman kaktus senderung suka hidup di daerah yang kurang air.

Kalau kurang air, dalam pikiran kita energinya juga jadi kering atau kurang bagus.

Kalau ditanam di samping atau belakang rumah, itu tidak apa-apa.

Baca Juga: Ular Takkan Mendatangi Rumah, Jika Ada Tanaman Ini di Pekarangan

2. Bunga yang identik dengan kuburan

Kamboja dan kenanga. Kurang bagus karena melemahkan energi.

Secara psikologi itu akan teringat pada pohon kuburan.

Dan akhirnya hawa yang ditimbulkan pohon tersebut juga berpengaruh pada energi yang masuk ke dalam rumah.

3. Pohon Beringin

Pohon Beringin apabila ditanam di depan rumah dapat berefek kurang bagus.

Karena tanaman Beringin bersifat peneduh dan besar.

Selain itu, kalau ditanam di sekitar rumah terutama di bagian utara, timur laut, itu juga kurang bagus.

Karena itu akan menghalangi energi positif yang akan masuk ke rumah.

Secara energi ini dapat mengundang makhluk halus yang ada di pohon beringin tersebut, di mana makhluk halus itu dapat mengganggu seisi rumah.

Ini yang menyebabkan kurang tentram, yang juga dapat menyebabkab rezekinya tersendat.

Bila terlalu dekat dengan rumah, keberadaan akar pohon beringin yang timbul juga dapat merusak tembok atau pekarangan yang akhirnya juga bisa menimbulkan kerugian.

4. Pohon Aren

Pohon Aren juga mirip dengan pohon Beringin.

Pohon Aren ini sangat efektif untuk menarik energi negatif dan juga disukai makhluk halus.

Di samping itu secara ilmiah, buahnya bisa membuat gatal-gatal.

Demikianlah pembahasan mengenai tanaman yang kurang cocok ditanam di depan rumah.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler