Dirumah Saja! Inilah 4 Weton Diincar Sengkolo Malam 1 Suro 2022, 30 Juli 2022

29 Juli 2022, 16:06 WIB
ilustrasi. Dirumah Saja! Inilah 4 Weton Diincar Sengkolo Malam 1 Suro 2022, 30 Juli 2022 /Pixabay/558124/

PORTAL SULUT-  Empat weton paling bahaya yang diincar Sengkolo Malam saru Suro

Tradisi dan kepercayaan Jawa melihat bulan Suro sebagai bulan yang sangat sakral, bagi yang memiliki sensitifitas batin ataupun indra keenam.

Akan dapat merasakan bahwa disepanjang bulan Suro, aura mistis dari alam gaib begitu kental melebihi bulan-bulan yang lainnya.

Baca Juga: Inilah Keistimewaan Hari Sabtu Kliwon, Legi, Pon, Wage, Pahing Menurut Kitab Primbon Jawa

Awal bulan Suro tahun ini, akan jatuh pada tanggal 30 Juli 2022, di hari pasaran Sabtu Pahing sehingga perayaan malam satu Suro akan berlangsung pada Jumat Legi malam harinya.

Meskipun Malam Satu Suro 2022 dirayakan di hari Jumat Legi malam harinya.

Namun dalam hitungan Jawa, perayaan malam satu Suro tersebut sudah masuk pada hari Sabtu Pahing karena sudah melewati waktu maghrib.

Malam satu Suro yang sangat sakral ini, ternyata menjadi hari pengapesan untuk 4 weton jawa tertentu.

4 Weton tersebut akan menjadi weton paling bahaya di Malam satu Suro tahun 2022.

4 weton tersebut, disebutkan dalam kitab Primbon Jawa, akan mengalami tabrakan besar dengan energi malam 1 Suro 2022.

Di malam 1 Suro, akan terjadi yang namanya tundan demit, maksudnya adalah malam dimana akan terjadi akumulasi makhluk halus.

Mereka semua akan keluar dan mencari korban manusia yang lupa untuk eling dan waspada.

Di malam satu Suro, akan terjadi keselarasan antara dimensi manusia dengan dimensi para lelembut.

Sehingga semua jenis makhluk halus seperti jin, setan, siluman, binatang gaib, dan lain-lain, akan dengan mudah masuk ke alam kita

Kondisi seperti itu akan sangat berbahaya bagi mereka yang kondisi spiritualnya sedang lemah, dimana akan terjadi pada 4 weton jawa tersebut.

Pada malam 1 suro 2022 nanti, 4 weton jawa tersebut akan berpeluang besar untuk terkena sengkolo

jagad lelembut.

Baca Juga: 8 Weton ini Ditakdirkan Beruntung Sampai Akhir Hayat, Ketiban Rezeki Nomplok Menurut Primbon Jawa

Mereka bisa dengan mudah terkena serangan metafisika, seperti guna-guna, santet, kesurupan.

Kecelakaan atau kesialan yang disebabkan oleh gaib, sampai bisa tersesat masuk ke dimensi alam demit yang sedang terbuka malam itu.

Apakah solusinya bagi empat weton yang paling bahaya di malam satu Suro Tahun 2022 nanti? dan bagaimana caranya agar terhindar dari sengkolo tuban demit di malam satu Suro?

Di lansir Portal Sulut dari chnnel you tube Putra Pratama Channel pada tanggal 29 Juli 2022.

  1. usahakan untuk tidak meninggalkan rumah jika tidak ada keperluan yang mendesak

Mereka yang energi dan spiritualnya lemah, atau pada saat hari pengapesannya.

Akan sangat mudah terdeteksi oleh bangsa lelembut, sehingga begitu keluar dari rumah akan diincar.

Orang yang spiritualnya sedang lemah, kebanyakan akan menjadi orang yang kurang waspada.

Firasat dan instingnya pada hari itu akan mati, sehingga mudah sekali terkena sengkolo.

Sehingga tempat yang paling aman adalah berada di dalam rumah karena setiap rumah paling tidak memiliki semacam pagar gaib yang berasal dari doa ataupun sedulur gaib para penghuni yang lain.

Baca Juga: 3 Weton ini Ditakdirkan Jadi Pemimpin dan Bos Besar Menurut Primbon Jawa, Apakah Kamu Salah Satunya?

  1. Berdoa

Berdoa disini terdiri dari beberapa ritual yaitu:

-Doa seperti yang biasa anda lakukan untuk meminta keselamatan dan perlindungan kepada Tuhan Yang Mahakuasa.

-Ritual doa siraman Malam satu Suro yaitu, mandi besar sambil berdoa dengan menggunakan air yang sudah dicampur dengan kembang setaman.

Hal ini bertujuan untuk mensucikan badan serta niatan untuk lebih ketat dalam menjaga dan mensucikan hati,pikiran, serta menjaga panca indera dari hal-hal negatif.

Pada saat dilakukan siraman diharuskan sambil berdoa memohon keselamatan kepada Tuhan.

Agar senantiasa menjaga kita dari segala bencana, musibah, dan kecelakaan.

Mandilah sebanyak 7,11 atau 17 kali siraman air kembang setaman.

7 kali siraman maknanya, adalah agar Tuhan memberikan pitulungan atau pertolongan.

Jika 11 kali maka maknanya, adalah agar Tuhan memberikan kawelasan atau belas kasihan.

Sedangkan jika 17 kali maka bermakna, agar Tuhan memberi pertolongan dan belas kasihan.

Siraman ini akan lebih bagus dilakukan dengan beratapkan langit, maksudnya agar secara langsung dapat menyatukan jiwa dan raga ke dalam gelombang harmonisasi alam semesta.

-Ritual doa kepada leluhur kita, jika anda sudah mengetahui jauh hari sebelumnya.

Bahwa Weton anda akan bertabrakan dengan energi Malam satu Suro Tahun 2022.

Ada baiknya doa dan berziarah ke makam leluhur bersama-sama.

Baca Juga: 5 Weton Ini Diramalkan Lebih Cocok Berdagang Agar Bisa Mendapatkan Banyak Rezeki Kata Primbon Jawa

Hal ini sebagai wujud kita untuk senantiasa masih tersambung dengan leluhur kita.

Sehingga mereka juga akan tetap mendampingi dan melindungi anak cucunya yang masih hidup.

Datang dan berziarah ke makam akan lebih kuat energinya, daripada mendoakan leluhur dari rumah.

Karena dengan berziarah di situ sudah tertanam niat dan ikhtiar untuk sambung dengan para leluhur.

  1. Menyiapkan sesaji kembang setaman di dalam

Sesaji kembang mawar merah, mawar putih, Melati, Gantil dan kenangan di dalam wadah berisi air bening.

Memiliki makna doa Agung kepada Tuhan Yang Mahakuasa, yang tersirat di dalam masing-masing bunganya

Sesaji tersebut juga merupakan penghormatan kepada leluhur, ataupun entitas gaib lain yang datang dan menjaga rumah kita dari sengkolo malam satu suro.

  1. Mengikuti ritual

Jika niatan anda baik ketika keluar dari rumah, misal dengan niat untuk mengikuti ritual Topo bisu, niscaya anda akan memperoleh keselamatan.

Yang pertma, Kamis Kliwon yang kedua, Selasa Pon ketiga, Minggu Legi dan terakhir yang keempat adalah Rabu Pahing.

Baca Juga: 4 Zodiak Mendapatkan Hoki dan Rezeki yang Melimpah di Bulan Agustus 2022

Rabu Pahing, harap benar-benar berhati-hati dan waspada karena Rabu Pahing ini memiliki energi hari pengapesan yang paling besar daripada tiga weton yang lain.

Weton Rabu Pahing jatuh pada perhitungan uas gede atau was go tonggi Malam Satu Suro tahun ini.

Dimana mempunyai peluang paling kuat atau besar untuk terdampak oleh energi sengkolo.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler