Ramalan Jodoh Menurut Hari Lahir Versi Primbon Jawa, Cek Kecocokan Anda dan Pasangan di Sini!

6 April 2022, 20:13 WIB
Ilustrasi. Ramalan Jodoh Menurut Hari Lahir Versi Primbon Jawa, Cek Kecocokan Anda dan Pasangan di Sini! /Pixabay.com/

 

PORTAL SULUT - Simak ramalan jodoh berdasarkan hari lahir menurut Primbon Jawa.

Cari tahu kecocokan Anda dan pasangan apakah jodoh atau tidak pada ramalan Primbon Jawa ini.

Seperti yang kita ketahui jumlah hari ada 7 yakni Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu dan Minggu.

Baca Juga: 7 Weton Ini Terbukti Jadi Pemimpin Indonesia, Semoga Kamu Beruntung Seperti Mereka!

Dalam Primbon Jawa kuno, hari lahir memiliki lambang yang berbeda, seperti berikut ini;

Hari Senin dilambangkan bungga.

Hari Selasa dilambangkan api.

Hari Rabu dilambangkan daun.

Hari Kamis dilambangkan Angin.

Hari Jumat dilambangkan air.

Hari Sabtu dilambangkan bumi.

Hari Minggu dilambangkan langit atau awan.

Berikut ini keterangan ramalan Primbon Jawa tentang jodoh menurut hari lahir, dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Balekambang Channel, Rabu 8 April 2022.

1. Menurut ramalan Primbon Jawa hari Senin jodoh dengan Jumat.

Orang yang lahir di hari Senin dilambangkan bunga, akan cocok dengan padangan yang lahir pada hari Kamis dan Jumat.

Dalam Primbon Jawa, hari Kamis dilambangkan angin.

Baca Juga: Daftar Weton Ini Bakal Sukses, Menurut Primbon Jawa Punya Watak Bumi Kapetak, Kamu Bukan?

Hal ini berkaitan, karana angin akan membantu meleoas benang sari pada bunga kata Primbon Jawa.

Sedangkan hari Jumat dalam ramalan Primbon Jawa, akan mampu membantu menyuburkan bunga.

2. Hari Selasa cocok dengan hari Jumat.

Dalam Primbon Jawa hari Selasa digambarkan dengan api, untuk mendinginkan api harus bertemu air yaitu hari Jumat.

Maka diramal Primhon Jawa, jodoh hari Selasa adalah hari Jumat.

3. Hari Rabu cocok dengan hari Sabtu.

Dalam Primbon Jawa disebut hari lahir Rabu dilambangkan dengan daun.

Maka jodoh yang cocok dengan hari lahir Rabu adalah hari Sabtu yaitu bumi.

Hal ini dikarenakan bumi akan membantu daun dalam berbagai hal kata Primbon Jawa.

4. Hari Kamis cocok dengan hari lahir Jumat.

Menurut Primbon Jawa hari lahir Jumat akan membawa kedamaian jika dihembuskan dengan curahan air.

Baca Juga: 5 Ciri Garis Tangan Orang Sukses, Pertanda akan Kaya Raya Kata Primbon Jawa

Maka jodoh hari Kamis adalah Jumat.

5. Hari Jumat cocok dengammn hari Senin dan Kamis.

Menurut ramalan Primbon ketika air mencari pasangan hidupnya, maka yang cocok dengannya adalah bunga dan angin.

Dalam ramalan Primbon Jawa disebut angin dan bunga akan membawa ketentraman, kebahagian dan kenyamanan.

6.  Hari Sabtu cocok dengan hari lahir Selasa, Senin dan Minggu.

Dalam ramalan Primbon Jawa Sabtu adalagh sebuah bumi yang membutuhkan kehangatan yaitu api.

Serta hari Sabtu akan indah jika banyak bunga dan berpasangan dengan langit atau awan kata Primbon Jawa.

7. Hari Minggu cocok dengan hari Sabtu.

Hal ini dikarenakan dapat mengimbangi karakter, sifat dan kepribadiannya.

Maka jodoh hari lahir Minggu adalah Sabtu menurut ramalan Primbon Jawa.

Itulah ramalan jodoh menurut hari lahir versi Primbon Jawa.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler