Menurut Primbon Jawa, 5 Weton ini Dipercaya Paling Ampuh Doanya, Mudah Terkabulkan

9 Januari 2022, 13:15 WIB
Ilustrasi berdoa / freepik/jcomp

PORTAL SULUT - Dalam kehidupan tentu kita tidak lepas dari doa, karena hal yang utama untuk meraih kesuksesan adalah ikhtiar dan doa.

Dalam seni perhitungan Primbon Jawa ada beberapa weton yang memiliki kekuatan batin tersembunyi dalam dirinya, sehingga doanya mudah terkabul atau mustajab dan ampuh.

Selain itu weton-weton ini juga mempunyai sifat dan sikap yang sangat baik,bijaksana dan murah hati.

Baca Juga: Berani Coba? 3 Weton Sangat Menakutkan Saat Marah

Weton apa saja yang termasuk dalam weton paling ampuh doanya, mustajab dan mudah terkabulkan? melansir dari video unggahan di channel YouTube Naura Komputer, berdasarkan sikap dan sifatnya menurut seni perhitungan primbon jawa, berikut weton paling ampuh doanya, mustajab dan mudah terkabulkan,

1. Senin Legi
Hari Senin punya nilai 4 dan nilai khususnya 4 sedangkan pasaran Legi punya nilai 5 dan nilai khusunya 2, sehingga neptu weton hari Senin Legi adalah 9 dan neptu weton khusus adalah 6.

Weton ini memiliki sifat Lakune Angin, sehingga menjadikannya pendiam dan suka menyendiri, selalu tenang dalam pikiran dan tindakannya.

Dalam bekerja, orang dengan weton ini selalu tekun dan tidak muluk-muluk, serta rajin beribadah.

Weton Senin Legi dinaungi Satria Wirang di pembagian 7, Kinurun Kringan di pembagian 8, dan Danuwatu di pembagian 9, sehingga orang yang sangatlah dihormati karena kebijaksanaannya, ucapannya menjadi motivasi banyak orang, dan menjadi tempat berkeluh kesah, atau pencerah bagi orang-orang yang membutuhkan solusi untuk permasalahannya.

Baca Juga: 5 Weton Ahli Dagang, Rezekinya Berlimpah, Sukses dan Kaya Raya Menurut Primbon Jawa

Sifatnya yang baik hati dan sabar, membuatnya mampu menyelesaikan kesusahan dan halangan dalam hidup, serta mendapatkan keberuntungan, dan kemuliaan dalam hidupnya.

2. Weton Sabtu kliwon
Hari Sabtu nilainya 9 dan nilai khususnya 2 sedangkan pasaran Kliwon punya nilai 8 dan nilai khususnya 1, sehingga neptu weton hari Sabtu kliwon adalah 17 dan neptu weton khusus adalah 3.

Weton ini memiliki sifat Lakune Bumi Gede, tutur katanya suka merendah, gaya bicaranya sering terputus-putus dalam mengungkapkan isi hatinya, namun perkataannya sering benar, orang dengan weton ini juga rajin beribadah.

Dalam pembagian 7, weton ini berada di bawah naungan Satria Wibawa, pada pembagian 8 dinaungi Ilmu Lantipan, dan pada pembagian 9 dinaungi Danuwatu, sehingga mempunyai kemampuan dalam berbagai bidang ilmu terutama ilmu kebatinan dan spiritual.

Baca Juga: HATI-HATI! Ini Hari Sial dan Nahas Weton Kelahiran Senin menurut Primbon Jawa

Weton Sabtu kliwon sangat memahami tentang hal-hal yang baik dalam meminta, dan memohon kepada sang pencipta. Weton ini juga dianugerahi keberuntungan yang membuatnya akan mendapatkan kebahagiaan, dan kesejahteraan hingga tua.

3. Weton Rabu Pahing
Hari Rabu punya nilai 7 dan nilai khususnya 6 sedangkan pasaran Pahing punya nilai 9, dan nilai khususnya 3, sehingga neptu weton hari Rabu Pahing adalah 16 dan neptu weton khususnya adalah 9.

Weton ini mudah mendapatkan teman dan rekan, serta memiliki kemampuan dalam berbagai bidang ilmu, termasuk ilmu kebatinan dan spiritual.

Orang dengan weton ini rajin beribadah sehingga pemilik weton ini mengerti betul bagaimana aturan dan cara memohon kepada sang pencipta.

Dalam pembagian 7 weton ini berada di bawah naungan Tunggak semi, pada pembagian 8 berada di bawah naungan punjul serta di pembagian 9 berada di bawah naungan Talus Banyu.

4. Weton Minggu Pon
Hari Minggu nilainya 5 dan nilai khususnya 3, sedangkan pasaran pon punya nilai 7 dan nilai khususnya 4. Sehingga neptu weton hari Minggu Pon adalah 12 dan neptu weton khusus adalah 7.

Weton ini memiliki sifat Aras kembang sehingga pandai dalam memanfaatkan dan menyimpan harta Bendanya, mempunyai rasa kasih yang besar dan rajin beribadah.

Sikap nya yang berbudi halus dan bijaksana membuatnya sering menjadi pencerah dan tempat berkeluh kesah banyak orang untuk mencari solusi dan meminta doanya.

Pada pembagian 7 weton ini berada di bawah naungan Lebu Katiup Angin, di pembagian 8 berada di bawah naungan Bromo Panas dan pembagian 9 berada di bawah naungan Kikis Bumi.

Baca Juga: Rezeki Pasti Datang! Ini Hari Keberuntungan Weton Kelahiran Senin Menurut primbon Jawa

5. Weton Jumat Wage
Hari Jumat nilainya 6 dan nilai khususnya 1, sedangkan pasaran wage punya nilai 4 dan nilai khususnya 5 sehingga neptu weton dari Jumat Wage adalah 10 dan neptu weton khusus adalah 6.

Weton ini memiliki sifat seorang guru atau orang yang berilmu tinggi, sikap dan tingkah maupun tutur katanya fasih dan ramah, serta rajin beribadah.

Pemilik weton ini banyak bicara tetapi tetap mempertimbangkan baik dan buruknya terlebih dahulu, tegas dalam tindakannya, rasa sosial yang tinggi dan tulus hatinya dalam membantu orang-orang yang membutuhkan.

Hal ini dikarenakan weton Jumat Wage, berada di bawah naungan Pandito Sakti dan Satria Wirang, Pada pembagian 7 weton ini, juga sosok yang tabah dan besar meski mendapatkan kesulitan dan kesusahan dia akan bisa mengatasinya.

Weton ini juga berada dibawah naungan Danuwatu, sehingga akan dikaruniai kebahagiaan dan kesejahteraan hingga masa tuanya.

Demikianlah weton-weton yang paling ampuh doanya, nustajab dan mudah terkabul, karena memiliki sifat yang bisa menjadi panutan banyak orang.

Apabila ada weton yang tidak disebutkan, memiliki sifat-sifat yang sama seperti di atas, juga termasuk weton yang paling ampuh.

Namun hal yang perlu diingat, hidup manusia, rezeki, sudah digariskan oleh Yang Maha Kuasa, manusia harus bekerja, berusaha, dan berdoa. ***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler