PRIMBON JAWA : Ini 4 Weton Pewaris Ilmu Pawang Hujan, Nomor 1 Didampingi Ratu Pantai Selatan

3 November 2021, 13:19 WIB
Ilustrasi hujan /Pixabay.com/Pexels

PORTAL SULUT — Dalam Primbon Jawa ada 4 weton sakral pewaris ilmu pawang hujan.

4 weton ini digariskan dalam Primbon akan memiliki ilmu untuk menangani hujan alami.

Apa saja ke 4 weton ini? Simak penjelasannya.

Baca Juga: Kedutan di Perut dan 5 Artinya menurut Primbon Jawa, Ada Pertanda akan Dibanjiri Rezeki Besar

Sebelumnya, pawang hujan adalah sebutan bagi orang yang dipercaya bisa mengendalikan hujan.

Umumnya pawang hujan mengendalikan cuaca dengan mengendalikan awan.

Biasanya jasa pawang hujan ini dipakai untuk acara-acara besar seperti pernikahan, konser musik, dan banyak lagi.

Seperti dilansir dari Channel YouTube Nusantarago, 4 weton sakral pewaris ilmu pawang hujan adalah sebagai berikut:

1. Kamis pon

Weton ini memiliki jumlah neptu yang besar yakni 15.

Seseorang yang lahir pada weton Kamis pon memiliki tekad yang kuat, cerdas dan selalu bersungguh-sungguh dalam melakukan suatu pekerjaan.

Berdasarkan ilmu titen dalam kitab Primbon Jawa kuno, watak dari weton ini cenderung pendiam dan tertutup.

Namun jika sudah tidak bisa menahan emosi, weton ini akan sangat berbahaya.

Pemilik weton ini berjiwa peduli dan pengayom bagi orang-orang di sekitarnya.

Pribadi yang dilahirkan pada weton ini digambarkan sebagai pribadi yang berpikiran luas dan berjiwa seperti matahari.

Memiliki karakter seorang kesatria.

Weton ini juga sering di gambarkan sebagai pemimpin yang pandai beradaptasi.

Mereka yang lahir pada weton ini memiliki wahyu kembang kantil yakni apabila dia seorang pria maka dia akan memikat banyak sekali wanita.

Tapi jika dia wanita maka pesonanya tiada bandingan.

Mereka dengan kelahiran weton ini berpotensi menjadi sosok yang istimewa dan menjadi ikon yang sangat besar.

Kekuatan kamis pon adalah mampu mengendalikan kekuatan alam pikiran bawah sadarnya guna mengendalikan kekuatan alam.

Khususnya kekuatan memindahkan awan ini sudah dimilikinya sejak lahir.

Namun hal ini berlaku apabila dia mampu menjaga kehormatan, kesucian dan ibadahnya sampai ke jenjang pernikahan.

Baca Juga: AWAS! Ini Pasangan Weton yang Tidak Cocok untuk Menikah, Jangan Ngotot

Selain itu, mampu menghindari maksiat yang merupakan pantangan dari kemampuan pawang hujan ini.

Weton ini juga didampingi oleh ratu pantai selatan.

Sehingga, weton ini akan cepat menguasai ilmu pawang hujan.

2. Kamis legi

Dalam perhitungan jawa weton ini memiliki neptu 13.

Weton ini memiliki sifat pahang ora pinuju atau pahang tidak berkenan hari.

Orang kelahiran kamis legi terkenal dengan dermawan dan loyal dalam berkawan.

Keistimewaan weton ini adalah memiliki etos kerja yang sangat tinggi, mandiri dan bertanggung jawab.

Mereka terlahir dengan pemikiran yang sangat bagus dengan kebijaksanaan yang tinggi.

Dalam menyikapi suatu masalah mereka bisa berpikir dari banyak sudut pandang.

Sehingga, penyelesaian masalah bisa tepat dan tidak merugikan.

Hal inilah yang membuat orang-orang disekitar sangat menghargai keberadaannya.

Tidak sedikit pula orang-orang meminta saran kepada orang kelahiran weton ini karena dianggap cukup arif dan bijaksana.

Kekuatan alami yang dimiliki oleh kamis legi dalam mengendalikan alam pikiran bawah sadarnya guna mengetahui segala sesuatu yang tersembunyi dan nyata.

Baca Juga: 9 Weton Wanita Jelmaan Dewi Sri, Pembawa Kemakmuran, Kekayaan hingga Kelembutan menurut Primbon Jawa

Selain itu juga mereka yang lahir pada weton ini juga mampu mengendalikan awan yang merupakan pembawa hujan.

Hal ini juga berlaku bagi weton ini jika mampu menahan godaan duniawi terutama maksiat.

3. Jumat legi

Weton ini memiliki neptu 11.

Kelebihan dari orang yang lahir pada weton ini adalah mereka dapat diandalkan oleh orang lain.

Bukan hanya itu, orang dengan weton ini juga dikenal karena sifat emasnya yang memberikan kenyamanan dan perlindungan baik untuk dirinya maupun orang sekitar.

Mereka yang lahir pada weton ini juga mempunyai kekuatan spiritual yang sangat bagus.

Mereka juga mampu mengayomi dan menjadi pemimpin yang sangat baik.

Kekuatan spiritual yang dimiliki weton ini sejak lahir juga mampu mengendalikan kekuatan alam.

Terutama dalam memindahkan awan atau menghentikan hujan.

Mereka juga harus menjaga tingkah lakunya agar tidak melakukan maksiat.

4. Sabtu Pahing

Weton ini memiliki neptu 18.

Mereka yang lahir pada weton ini adalah sosok yang pemberani dan memiliki rasa cinta air yang sangat tinggi.

Mereka juga memiliki pengaruh yang sangat besar bagi lingkungannya.

Mereka seringkali dijadikan panutan dan mampu mempengaruhi orang lain yang ada di sekitar.

Mereka juga mampu mengemban amanah dengan sangat baik.

Sifat amanah ini adalah sifat dasar dari weton ini yang jarang dimiliki oleh weton lainnya.

Karena itulah doa pemilik weton ini sangat mustajab dan mudah dikabulkan oleh Allah SWT.

Sama seperti weton lain, mereka harus mampu menjaga diri dari maksiat.

Weton ini juga bisa memindahkan awan dan mengendalikan hujan.

Itulah beberapa weton yang memiliki ilmu pawang hujan sejak dilahirkan. ***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler