Siap Kalahkan Panama, Inilah Formasi Terbaru Timnas U17 Indonesia Versus Timnas U17 Panama, NANTIKAN!

- 12 November 2023, 19:49 WIB
layar tangkap YutubeSagabat setia Official/formasi baru timnas u17
layar tangkap YutubeSagabat setia Official/formasi baru timnas u17 /Youtube Sagabat setia Official/Timnas u17 Indonesia

Amar Brkic tak dimainkan sama sekali meski duduk di bangku cadangan pada laga Timnas Indonesia U17 melawan Timnas Ekuador U17 alasannya ternyata karena ia sedang mengalami diare, meski begitu diprediksi Amar bisa dimainkan saat Garuda Asia melawan Panama U17.

Kehadiran Amar Brkic bisa menjadi pembeda dan membuat lawan terkejut, sedangkan untuk posisi sayap kiri akan diberikan kepada pemain keturunan Indonesia Korea Selatan yakni Ji Da Bin, sejatinya Ji Da Bin bukanlah nama asing di telinga pecinta sepak bola Indonesia, beberapa kali pernah dipanggil ke Timnas Indonesia U16 oleh Bim Sakti.

Kemampuannya dinilai cukup bagus dan telah banyak mengikuti sejumlah turnamen kelompok umur di anaranya adalah Asian Football Academy, pernah di bawahnya meraih gelar Juara Turnamen U12 pada tahun 2018, dan mewakili timnya ke Spanyol.

Kemudian di posisi striker nama Arkan Kaka sudah tentu masih akan menjadi pilihan utama dari coach Bimasakti,Arkan Kaka menjadi pemain pertama Timnas Indonesia I17 yang mencetak gol di Piala Dunia u-17  tahun 2023 ini.

Arkan Kaka membuktikan bahwa ia merupakan striker yang dapat diandalkan, hal tersebut sudah menjadi bukti bahwa Arkan Kaka patut diwaspadai jika tidak maka Timnas Panama U17 siap-siap dibuat terkejut dengan gol Arkan Kaka.***

Halaman:

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah