Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023, Ini Jadwal dan Pesertanya

- 24 Juni 2023, 05:17 WIB
Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023, Ini Jadwal dan Pesertanya
Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023, Ini Jadwal dan Pesertanya /


PORTAL SULUT - Indonesia resmi menjadi tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023.

"Dewan juga menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17, Kolombia sebagai tuan rumah Piala Dunia Wanita U-20 2024, Republik Dominika sebagai tuan rumah FIFA Piala Dunia Wanita U-17 2024 dan Uzbekistan sebagai tuan rumah Piala Dunia Futsal 2024. Waktu penyelenggaraan untuk masing-masing kompetisi akan diumumkan sesuai dengan waktu yang telah disepakati," bunyi rilis FIFA.

Baca Juga: Klasemen dan Hasil Pertandingan Kualifikasi EURO 2024

Indonesia menggantikan posisi Peru sebagai tuan rumah. Peru sempat ditunjuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 yang rencananya digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023.

Namun, FIFA kemudian mencabut status Peru sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Keputusan ini diambil karena Peru dianggap tak siap secara insfrastruktur.

Sejauh ini sudah diketahui 19 identitas peserta, plus tuan rumah baru yakni Indonesia.

Masih ada empat kontestan yang belum diketahui. Wakil Asia baru ketahuan menyusul hasil gelaran Piala Asia U-17 2023 yang tengah berlangsung.

Baca Juga: Bagamana Nasib Shin Tae-yong Usai FIFA Matchday? Ini Kata Erick Thohir

Asia

4 negara

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x