Barcelona Menggila! Bantai Real Madrid 4-0 di Santiago Bernabeu Tanpa Perlawanan

- 21 Maret 2022, 05:39 WIB
Barcelona bantai Real Madrid 4-0
Barcelona bantai Real Madrid 4-0 /

PORTAL SULUT – Memasuki pekan ke-29, Liga Spanyol diwarnai duel El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona distadion Santiago Bernabeu, Senin 21 Maret 2022 pukul 03.00 WIB.

Berikut hasil laga El Clasico Liga Spanyol antara Real Madrid vs Barcelona, Senin 21 Maret 2022 dini hari WIB.

Tampil tanpa Karim Benzema, Real Madrid mendapat peluang emas di menit ketujuh lewat tusukan Vinicius. Namun, sepakan Valverde usai menerima umpan darinya bisa ditepis ter Stegen sambil menjatuhkan diri.

Baca Juga: Pihak MotoGP Mengumumkan Marc Marquez Tidak Akan Ikut Balapan di Sirkuit Mandalika

Lima menit kemudian, Thibaut Courtius tampil gemilang menggagalkan peluang emas Pierre-Emerick Aubameyang lewat sepakan jarak dekat.

Menit ke-18, Barcelona kembali harus gigit jari setelah sepakan melengkung Ferran Torres dari luar kotak penalti melebar ke sisi kiri gawang.

Gol menit ke-30, Barcelona akhirnya membuka keunggulan lebih dulu. Ousmane Dembele melepaskan umpan silang dari sisi kanan yang disambut Pierre-Emerick Aubameyang dengan sundulan yang tak bisa ditahan Courtois.

Lima menit kemudian Aubameyang kembali jadi momok Real Madrid. Sayangnya, sepakannya usai menerima umpan Frenkie de Jong bisa digagalkan Courtois.

Madrid langsung membalas lewat serangan balik cepat. Vinicius tampak terjauh usai berduel dengan ter Stegen tapi wasit tak memberikan penalti. Bintang Brasil itu pun langsung diserbu Pique dan ter Stegen yang menganggapnya diving.

Gol menit ke-38, Blaugrana menggandakan keunggulan mereka. Memanfaatkan sepak pojok Dembele, Ronald Araujo yang tak terkawal menjebol gawang Los Blancos lewat sundulan tajam.

Barcelona terus menggempur Real Madrid yang tampil di bawah performa terbaik. Namun, babak pertama El Clasico akhirnya tetap berakhir dengan skor 2-0.

Baca Juga: Buruan Dapatkan Elite Pass, Kode Redeem Free Fire 20 Maret 2022

Babak Kedua

Baru satu menit babak kedua berjalan, Barcelona sudah mengancam lewat Ferran Torres yang lolos dari jebakan offside. Sayangnya, sepakannya melenceng dari sasaran meski tinggal menghadapi Courtois.

Gol semenit kemudian, Torres membayar kegagalannya. Menerima umpan Aubameyang, eks Manchester City itu sukses menjebol gawang Los Blancos untuk membawa Blaugrana unggul 3-0.

Aubameyang menit ke-52, Aubameyang sukses menjebol gawang Courtois untuk kedua kalinya lewat tendangan congkel berkat kerja sama apik dengan Torres. Gol ini sempat dianulir wasit karena Torres dinilai offside, tapi kemudian disahkan oleh VAR.

Nyaris lima menit kemudian, Aubameyang nyaris saja mencetak hattrick tapi pemain Gabon itu terlambat menyambar umpan silang Jordi Alba.

Menit 61, Real Madrid yang belum mau menyerang mendapat peluang lewat Rodrygo. Namun, tembakan kaki kirinya dari dalam kotak penalti tepat mengarah kepada Marc-Andre ter Stegen.

Empat menit kemudian giliran Barcelona yang gigit jari setelah Courtois menggagalkan sepakan Torres yang menerima umpan terobosan cantik dari lini tengah.

Ancelotti kemudian menarik keluar Rodrygo dan Nacho, digantikan Marco Asensio dan Lucas Vazquez, sementara itu Xavi menarik Aubameyang dan de Jong serta memasukkan Memphis Depay dan Gavi.

Menit ke-73, Ousmane Dembele sukses memenangi duel satu lawan satu dengan Militao. Sayangnya penyelesaian akhirnya tak sempurna dan bola melenceng di sisi kanan gawang.

Lima menit jelang waktu normal Real Madrid nyaris mendapatkan gol hiburan. Namun, sepakan Lucas Vazquez dalam situasi kemelut melenceng jauh dari sasaran.

Barcelona terus mendominasi permainan hingga 60%, namun pada akhirnya tak ada tambahan gol  yang tercipta. Blaugrana memenangi El Clasico di Liga Spanyol ini dengan menang telak 4-0 atas Real Madrid.

Baca Juga: BRI Liga 1: Demi 3 Poin, Borneo FC Berambisi Balas Dendam Lawan Arema FC

Hasil ini menghentikan rangkaian 4 kemenangan beruntun Real Madrid di Liga Spanyol. Namun, mereka masih memuncaki klasemen dengan 66 poin dari 29 laga.

Di sisi lain, Barcelona kini menorehkan 5 kemenangan beruntun di liga domestik. Blaugrana pun naik ke posisi ketiga dengan 54 poin dari 28 pertandingan.

Susunan pemain:

Real Madrid (4-3-2-1): Courtois; Carvajal, Militao, Alaba, Fernandez; Modric, Casemiro, Kroos; Valverde, Vinicius; Rodrygo.

Barcelona (4-3-3): ter Stegen; Araujo, Pique, Garcia, Alaba; de Jong, Busquets, Pedri; Dembele, Aubameyang, Torres.***

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah