Raih Perak Olimpiade Tokyo 2020, Eko Yuli Irawan Minta Maaf

- 25 Juli 2021, 18:27 WIB
Lifter Indonesia Eko Yuli Irawan melakukan angkatan clean and jerk dalam kelas 61 kg Putra Grup A Olimpiade Tokyo 2020 di Tokyo International Forum, Tokyo, Jepang, Minggu (25/7/2021). Eko Yuli berhasil mempersembahkan medali perak dengan total angkatan 302 kg.
Lifter Indonesia Eko Yuli Irawan melakukan angkatan clean and jerk dalam kelas 61 kg Putra Grup A Olimpiade Tokyo 2020 di Tokyo International Forum, Tokyo, Jepang, Minggu (25/7/2021). Eko Yuli berhasil mempersembahkan medali perak dengan total angkatan 302 kg. /SIGID KURNIAWAN/ANTARA FOTO

PORTAL SULUT - Indonesia kembali meraih medali, Minggu 25 Juli 2021.

Kali ini dari lifter Eko Yuli Irawan. Eko Yuli Irawan meraih medali perak dari cabang angkat besi kelas 61kg putra.

Ia kalah bersaing dari lifter China Li Fabin yang meraih emas.

Baca Juga: Medali Pertama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 Diraih Windy Cantika Aisah

Gagal meraih perak, Eko langsung meminta maaf kepada masyarakat Indonesia.

“Halo masyarakat Indonesia terimakasih atas doa dan dukungannya selama ini, Mohon maaf saya gagal meraih emas dan ini mungkin rezeki yang terbaik buat saya,” ujarnya melalui akun Instagram @ekopower61.

Walaupun gagal meraih emas dalam partisipasi keempatnya di Olimpiade itu, Eko Yuli Irawan tetap mendapatkan apresiasi dari netizen dan masyarakat Indonesia.

Terlihat Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif turut membalas di kolom komentar dengan mengatakan Salut dan Bangga.

“SALUT dan BANGGA !!! ,” tulis pria yang dikenal sebagai Papah Online tersebut.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x