Tertangkap Kamera Kemasi Sejumlah Supercarnya; Ronaldo Hengkang dari Juve?

- 18 Mei 2021, 22:29 WIB
Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo /Instagram/@cristiano/


PORTAL SULUT - Cristiano Ronaldo gagal membawa Juventus mempertahankan gelar Juara Serie A. Tak hanya itu, saat ini Juventus juga terancam tidak bisa ikut berkompetisi di Liga Champion musim depan. Saat ini Juventus masih berkutat di peringkat 5 klasemen.

Kabar yang beredar jika Cristiano Ronaldo akan segera hengkang dari Juventus. Rumornya, dia akan pindah ke Sporting Lisbon, klub pertamanya saat bermain sebagai pemain sepakbola profesional.

Dilansir dari Sport Bible, kabar tersebut di perkuat dengan beredar video yang memperlihatkan jika Cristiano Ronaldo sedang mengemasi mobil-mobil mewahnya dari rumahnya di Turin, Italia.

Baca Juga: Barcelona Akan Jual 14 Pemain untuk Stabilkan Keuangan, Nasib Messi?

Diketahui, CR7 pindah ke Juventus pada tahun 2018, setelah membantu Real Madrid meraih gelar Liga Champions tiga berturut-turut. Dan kemudian berharap untuk membawa kembali kesuksesan Eropa untuk Nyonya Tua.

Sayangnya, hal tersebut terbukti sulit bagi pemenang Ballon d'Or lima kali dan Juventus sekarang hampir absen dalam kompetisi benua biru tersebut, kecuali Napoli atau AC Milan yang berada di posisi ketiga dan keempat, gagal mendapatkan poin di sisa laga terakhir.

Dalam rekaman yang dipublikasi Media Italia, Per Sempre Calcio terlihat atlet berusia 36 tahun itu sedang mengemas supercar dari rumahnya di Turin.

Dia menggunakan jasa perusahaan Rodo Cargo. Sebuah perusahaan logistik Portugis yang berbasis di Lisbon, dimana dia memulai karirnya.

Kabarnya, sudah ada pembicaraan bahwa mantan bintang Manchester United itu kemungkinan akan kembali ke Sporting Lisbon musim panas ini. Apalagi ibunya bersikeras agar Ronaldo kembali ke klub senior pertamanya, meski memiliki sisa satu tahun dalam kontraknya dengan Juventus.

Baca Juga: We Are The People, Lagu Resmi Piala Eropa 2020, Tersedia Link Videonya

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah