Kapan Pengumuman Kelulusan PPPK Guru 2022? Ini 3 Link Pengumuman PPPK Guru 2022

- 15 Februari 2023, 06:49 WIB
Nunuk Suryani, Plt. Dirjen GTK Kemdikbud mengungkapkan alasan Panselnas menunda pengumuman hasil seleksi ASN PPPK Guru 2022
Nunuk Suryani, Plt. Dirjen GTK Kemdikbud mengungkapkan alasan Panselnas menunda pengumuman hasil seleksi ASN PPPK Guru 2022 /tangkapan layar youtube.com/Ditjen GTK Kemdikbud RI

“Kami meminta pengertian atas penundaan pengumuman seleksi guru ASN PPPK Tahun 2022, tidak lain tujuannya agar kesempatan menjadi ASN PPPK semakin terbuka untuk diisi. Insya Allah Panselnas akan mengumumkan hasilnya sekitar minggu ketiga atau keempat bulan Februari sesuai arahan BKN,” jelas Nunuk.

Baca Juga: KIP Kuliah 2023 Resmi Dibuka, Ini Kabar PIP 2023 untuk SD, SMP dan SMA

Lantas kapan akan diumumkan? beredar di medsos jika pengumuman PPPK Guru 2022 diumumkan pada hari ini.

"Bilangnya tgl 14-02-23 akan di umumkan,paling juga mundur kayak undur undur ..
Mohon pak Mentri ibu dirjen gtk,pak menpanrb segera diumumkan penempatan untuk guru P1.. Terima kasih," tulis salah satu guru di akun Grup FB Kemdikbud info.

"pengumumam p3k semakin dekat semoga semakin dekat pula rasa ketabahan kami untuk menerima takdir tuhan dalam meraih impian yang dari dulu kami dambakan sebagai seorang pejuang nafkah lewat profesi guru honorer.semoga kita semua lulus dan tabah menerima takdir tuhan amiiin," tulis guru lainnya.

"Tgl brapa pengumuman nya," tanya salah satu guru dan banyak yang menjawab Bsok tgl 14 -02-2023

"Buat penasaran saja, kira" kapan penggumuman yang pasti ini.
P1, P2, P3, P4, semoga di tuntaskan semua biar mulai baru lagi.... Bagaimana teman" setuju !," tulis guru lainnya.

Link Pengumuman PPPK Guru 2023

Untuk melihat pengumuman Kelulusan Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 dapat dicek melalui 3 laman, yakni https://gurupppk.kemdikbud.go.id/ atau melalui https://sscasn.bkn.go.id/ atau melalui website instansi atau BKDD daerah masing-masing.

Lantas kapan pengumumannya?

Belum ada kepastian kapan diumumkan. Namun yang pasti Plt. Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbudristek, Nunuk Suryani memastikan pengumuman akan dilaksanakan pada minggu ke2 dan ketuga Februari atau diantara tanggal 14 Februari hingga 26 Februari 2023.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x