Sentilan Erick Thohir Soal Toilet di SPBU Harus Bayar, Warga Net Serbu Instagram PT Pertamina: Toilet Gratis

- 23 November 2021, 15:44 WIB
Erick Thohir, Menteri BUMN menyentil petugas SPBU yang memberikan tarif untuk toilet berbayar di Pertamina.
Erick Thohir, Menteri BUMN menyentil petugas SPBU yang memberikan tarif untuk toilet berbayar di Pertamina. //Instagram.com/@erickthohir

PORTAL SULUT - Akun Instagram PT Pertamina mendadak diserbu warga net. Hal ini lantaran dengan adanya pertanyaan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir yang menyoroti biaya saat menggunakan toilet di SPBU Pertamina ketika meninjau salah satu SPBU di Kecamatan Malasan, Probolinggo, Jawa Timur.

Warganet tersebut dalam kolom komentar akun PT Pertamina @pertamina memprotes sembari menambahkan #toiletgratis.

Berdasarkan pantauan Portal Sulut Selasa 23 November, 2021, kebanyakan dari komentar warganet itu, menyesali apa yang dilakukan SPBU Pertamina yang memberlakukan biaya untuk pengunaan toilet saat dijumpai Erick Thohir meninjau salah satu SPBU di Kecamatan Malasan, Probolinggo, Jawa Timur.

Baca Juga: Heran Ada Toilet Berbayar di SPBU, Erick Thohir: Padahal Sudah Bisnis Bensin

"Toilet mu masih bayar pak @pertamina tolong gratiskan, dapet teguran dr pak Erick tuh, itu salah satu fasilitas umum sebenarnya harusnya gratis sih,, sudah menjadi kewajiban BUMN memberikan pelayanan terbaik untuk semua masyarakat. Apalagi sekelas Pertamina masa iyaasih toilet masih bayar. Tetangga aja si shell, gratis kok. Yuk bikin perubahan drskarang," tulis akun @gunawan_riyadi77

"Yook bisaa yooo toilet gratis, sangat membantu sekali bagi saya yg kerja dilapangan," tulis akun @minuull.

"Bisnis sekelas Pertamina toilet aja harus bayar," tulis akun @iyobarnazz.

Namun tak semua warga net menanggapi hal tersebut dengan komentar negatif. Sejumlah warga net pun banyak yang memberikan apresiasinya kepada sejumlah SPBU Pertamina yang masih mengratiskan toilet bahkan menjaga kebersihan toilet di SPBU.

Baca Juga: Sentil Soal Toilet Berbayar, Said Didu Sebut BBM yang Dijual SPBU juga Bukan Milik Pertamina

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah