Jadwal dan Lokasi Tes PPPK Guru 2021 Tahap I, II dan III, Lihat Namamu di Mana

- 21 Agustus 2021, 12:41 WIB
Ilustrasi tes Seleksi Kompetensi PPPK Guru 2021.
Ilustrasi tes Seleksi Kompetensi PPPK Guru 2021. /Badan Kepegawaian Nasional/Humas BKN

PORTAL SULUT – Kemendikbud telah menetapkan jadwal dan lokasi pelaksanaan tes seleksi kompetensi baggi PPPK Guru 2021.

Mulai dari tes seleksi kompetensi tahap I, II, dan III sudah ditetapkan dengan matang.

Bagi pelamar PPPK Guru 2021, lihat namamu tes di mana, baca di bagian bawah artikel ini.

Baca Juga: Wajib Swab Antigen di SKD? CPNS dan PPPK 2021 Galau, BKN: Tunggu Tanggal 23 Agustus 2021

Penentuan lokasi tes PPPK Guru berdasarkan surat Direktorat Jendral Guru dan Tenaga Kependidikan, Kemendikbud tanggal 3 Agustus 2021 tentang data untuk pelaksanaan seleksi kompetensi Guru 2021.

Dalam lampiran surat itu, telah disebutkann lokasi tes PPPK Guru 2021 untuk samua provinsi, kabupaten dan kota.

Dikutip dari akun Twitter @p3kcpns pada Rabu, 11 Agustus 2021 lalu, pertimbangan Kemendikbud menggunakan sekolah sebagai lokasi tes PPPK 2021 yaitu:

 Baca Juga: Peserta Lulus Passing Grade SKD Tak Menjamin Lanjut ke SKB, Begini Penjelasannya

- Jumlah komputer memadai

 

- Jumlah Lab

 

- Pernah menyelenggarakan tes UTKB

 

- Punya Koneksi yang baik

 Baca Juga: Ini Contoh Latihan Soal SKD CPNS Lengkap, TWK, TIU, TKP dan Kunci Jawaban

Berdasarkan hal di atas, tentu tidak semua sekolah akan digunakan untuk lokasi tes PPPK 2021. Karena itulah setiap kota hanya akan dipilih 1 – 4 sekolah saja.

Setiap sesi pelaksanaan tes PPPK 2021 yaitu sekitar 3 jam.

Pada laman gurupppk.kemdikbud.go.id, sebelumnya tertulis jadwal tahapan sebagai berikut:

 

  1. Tes Tahap I : 23 - 29 Agt 2021

 

  1. Pemilihan Tahap Formasi II : 18 - 24 Sept 2021

 

  1. Tes Tahapan II : 6 - 12 Okt 2021

 

  1. Pemilihan Formasi Tahap III : 29 Okt – 4 Nov 2021

 

  1. Tes Tahap III : 15 – 21 Nov 2021

Baca Juga: Palsukan Nilai IPK, Instansi Ini Coret Peserta CPNS 2021

Sekretaris Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbudristek, Nunuk Suryani dalam Silaturahmi Merdeka Belajar (SMB) Episode ke-3, pada Kamis (19/8/2021), mengungkapkan jadwal tes PPPK Guru 2021.

“Sebagai upaya untuk menyukseskan seleksi guru profesional menjadi ASN PPPK, ujian seleksi akan dilakukan sebanyak tiga kali, yakni di bulan Agustus, Oktober, dan Desember. Sehingga pendaftar memiliki tiga kali kesempatan untuk mencoba,” kata Nunuk.***

Editor: Rensa Bambuena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah