Jenazah Habib Saggaf Aljufri Diantar Ribuan Jamaah Abnaul Khairat ke Pemakaman

- 4 Agustus 2021, 18:22 WIB
Jenazah Habib Saggaf Aljufri Diantar Ribuan Jamaah Abnaul Khairat ke Pemakaman
Jenazah Habib Saggaf Aljufri Diantar Ribuan Jamaah Abnaul Khairat ke Pemakaman /

PORTAL SULUT – Sejak pagi, ribuan Abnaul Khairaat, berbondong-bondong datang ke rumah duka Habib Saggaf Bin Muhammad Aljufri untuk mengantar jenazah Habib Saggaf ke tempat peristirahatan terakhirnya.

Jenazah Ketua Utama Alkhairaat itu di makamkan di kompleks Masjid Alkhairaat Jalan Sis Aljufri di dekat makam ayahnya Habib Muhammad Aljufri dan kakeknya Habib Idrus Bin Salim Aljufri atau yang dikenal guru tua.

Habib Ali Bin Muhammad Aljufri selaku ketua PB Alkhairaat, memimpin langsung pelaksanaan salat jenazah dilapangan PB Alkhairaat jalan Sis Aljufri Palu. Salat jenazah itu diikuti oleh ribuan jamaah Abnaul Khairaat.

Baca Juga: Sule Meninggal Dunia? Cek Kebenarannya Disini

Setelah selesai disalatkan, jenazah Habib Saggaf diantar oleh ribuan jamaah Abnaul Khairaat ke tempat peristirahatan terakhirnya dengan lantunan tahlil dan tahmid.

Diketahui, Habib Saggaf Aljufri, wafat pada selasa, 3 Agustus 2021, sekitar pukul 15.50 WITA di Rumah Sakit Alkhairaat, Palu.

Beliau sebelumnya dirawat di Rumah Sakit Alkhairaat karena sedang sakit.

Ketua Utama Alkhairaat itu dikenal sebagai seorang cendekiawan Islam Indonesia asal Palu yang lahir di Pekalongan.

Habib Saggaf adalah salah satu tokoh yang dihormati oleh masyarakat dan sering dikunjungi pejabat-pejabat negara untuk membahas tentang agama dan negara.

Habib Saggaf pernah menjabat sebagai Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulawesi Tengah, selain itu beliau juga pernah menjadi anggota MPR dari Sulawesi Tengah.

Setelah menyelesaikan pendidikannya di Muallimin Alkhairaat di Palu, Habib Saggaf melanjutkan Pendidikan di Universitas Al Azhar Kairo, Mesir tahun 1959 dan meraih gelar sarjana pada 1963, kemudian melanjutkan S-2 di Universitas yang sama dan lulus pada tahun 1967.

Baca Juga: KABAR DUKA! Alino Octavian Pemain Sinetron Suara Hati Istri Meninggal Dunia

Setelah kembali dari Al-Azhar, beliau aktif berdakwah di seluruh pelosok Tanah Air dan mendirikan madrasah Alkhairaat.

Walaupun dengan usia yang sudah sangat sepuh, Habib Saggaf Aljufri tidak pernah meninggalkan dakwahnya.

Selamat jalan Habib, kepergianmu meninggalkan duka yang mendalam bagi umat Islam di Indonesia.

Allahummagfirlahu warhamhu wa’afihi wa’fu’anhu. Innalilahi wainna ilaihi raji’un.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah