Inilah Profil dan Biodata Abdee Slank yang Diangkat Komisaris PT Telkom

- 28 Mei 2021, 21:35 WIB
Abdee Slank diangkat oleh Menteri BUMN Erick Thohir sebagai Komisaris PT Telkom Indonesia, berikut ini profil maupun fakta Abdee Negara.
Abdee Slank diangkat oleh Menteri BUMN Erick Thohir sebagai Komisaris PT Telkom Indonesia, berikut ini profil maupun fakta Abdee Negara. /Instagram.com/@abdeenegara

Tahun 2016, Abdee sesekali kembali bermain musik bersama Slank, sekaligus melepas kerinduan untuk melihat Slankers.

Di luar urusan musik, Abdee Slank juga dikenal sebagai pendukung dan relawan Joko Widodo sejak Pemilu 2014.

Abdee Slank bahkan sempat disebut-sebut menjadi salah satu pilihan Jokowi untuk memegang sebuah jabatan di bidang industri kreatif.

Baca Juga: Layanan 5G Sudah Diluncurkan, Berikut Daftar Handphone yang Bisa Digunakan

Tercatat, Abdee Slank juga pernah dipercaya menjadi produser Serieus Band di luar kesibukannya bersama Slank.

Pada 2015, Abdee Slank menjadi pusat perhatian karena mengalami sakit gagal ginjal stadium akhir.

Kondisi tersebut diderita Abdee sejak tahun 2010 dan mengharuskan dirinya cuci darah dua kali dalam sepekan.

Baca Juga: Cegah Covid-19, Koramil 1303-10/Poigar Konsisten Laksanakan Operasi PPKM Skala Mikro

Abdee bahkan harus memutuskan cuti dari Slank hingga satu tahun karena harus beristirahat akibat sakit yang dialaminya.

Saat itu santer diberitakan bahwa Abdee telah keluar dari Slank, namun Abdee mengaku hanya cuti dan beristirahat.

Halaman:

Editor: Ainur Rofik

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah