Amankah Ibu Hamil dan Menyusui Berpuasa Ramadhan? Ini Kata Ustadz Adi Hidayat

- 11 Maret 2024, 06:59 WIB
Amankah Ibu Hamil dan Menyusui Berpuasa Ramadhan? Ini Kata Ustadz Adi Hidayat
Amankah Ibu Hamil dan Menyusui Berpuasa Ramadhan? Ini Kata Ustadz Adi Hidayat /Pixabay/fezailc/

Beberapa Ibu hamil dan menyusui ada yang mampu melaksanakan puasa, tetapi tidak sedikit yang tidak mampu melaksanakan puasa di bulan Ramadhan.

“Ibu hamil dan menyusui ini ada 2 hal yang dikhawatirkan, ada yang mengkhawatirkan kesehatan dirinya sendiri, dan ada yang mengkhawatirkan bayinya, makanya keadaan seperti ini dikiaskan seperti orang sakit,” kata Ustadz Adi Hidayat.

Hukum bagi Ibu hamil dan menyusui, jika dirinya khawatir terhadap dirinya takut berdampak pada kesehatannya dan atau sekaligus khawatir kepada bayinya, takut jika bayinya juga akan sedikit mendapatkan nutrisi.

Dari kasus diatas, maka para ulama sepakat untuk memberikan keringanan untuk tidak melaksanakan puasa Ramadhan, tetapi wajib mengganti atau qadha puasa di luar bulan Ramadhan.

Tetapi khusus untuk Ibu yang menyusui, jika dia khawatir terhadap bayinya takut ASI kurang dan berdampak buruk kepada bayinya, ini ada perbedaan pendapat diantara para ulama.

Pendapat ulama yang pertama adalah harus mengganti atau qadha puasa di luar bulan Ramadhan.

Pendapat kedua adalah dengan mengganti atau qadha puasa sekaligus membayar fidyah, ini dikarenakan seorang ibu sebenarnya kuat berpuasa maka harus qadha, sedangkan membayar fidyah karena bayinya bukan ibu dari si bayi ini.

Baca Juga: Apakah Mandi Junub Setelah Sholat Subuh Batalkan Puasa? Ini Jawaban Ustadz Abdul Somad

Pendapat ketiga adalah dengan membayar fidyah saja sudah cukup.

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan bahwa ketiga hukum ini sama- sama kuat karena qadha dan fidyah ini adalah 2 kifarat yang sama hukumnya, sehingga boleh memilih antara qadha atau fidyah.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x